4. Berikan Sentuhan Bedak Berwarna Netral
Tips makeup untuk kulit sawo matang yang bisa kamu aplikasikan selanjutnya adalah memberikan sentuhan bedak yang berwarna netral. Penggunaan produk ini dapat membantu menjaga riasan supaya tetap awet dan bebas kilap seharian.
Kamu cukup mengaplikasikannya tipis-tipis ke seluruh area wajah. Nah, jika kamu memiliki area t-zone kamu juga bisa bubuhkan sedikit lebih banyak. Gunakan brush atau spons yang lembut untuk menghindari iritasi. Disarankan untuk menggunakan jenis bedak translucent powder.
Sebab, produk bedak yang transparan dapat memberikan riasan wajah yang natural dan glowing. Namun, tetap tahan lama dan bebas kilap seharian. Jadi, aman kalau kamu harus beraktivitas dibawah terik sinar matahari.
Baca Juga:10 Rekomendasi Produk Makeup Wisuda Natural, Bikin Wajah Glowing Tetap Tahan Lama Seharian!5 Produk Minyak Zaitun yang Bagus untuk Wajah, Jerawat Menahun Hilang dalam Semalam!
5. Pilih Blush On Warna Oranye
Tips makeup untuk kulit sawo matang yang juga tak boleh dilewatkan adalah penggunaan warna blush on yang tepat. Bagi pemilik kulit satu ini sangat disarankan menggunakan warna oranye. Mengapa demikian?
Sebab, jika menggunakan produk dengan warna terang seperti pink atau orange terang justru memberikan riasan yang terkesan menor. Namun, jika memilih warna merah bata, peach hingga coral dapat menambah kesan glowing dan natural dalam satu kali tampilan.
Kamu cukup mengoleskannya ke area tulang pipi secukupnya. Hindari penggunaan yang berlebihan, ya. Dianjurkan menggunakan brush khusus untuk mengaplikasikannya sehingga memberikan hasil yang maksimal.
6. Hindari Eyeshadow yang Terlalu Cerah
Nah, jika kamu ingin menggunakan eyeshadow untuk menyempurnakan riasan, maka tips makeup untuk kulit sawo matang adalah menghindari warna yang cerah atau bahkan neon.Â
Justru disarankan memilih warna dengan kesan natural namun tetap fresh. Misalnya, warna peach, dark brown, nude brown hingga hitam. Selain menampilkan riasan yang elegan juga menambah kesan fresh dan chic. Kamu juga bisa menambahkan maskara dan eyeliner untuk membingkai mata terlihat lebih indah dan segar.
7. Aplikasikan Highlighter untuk Menyempurnakan Riasan
Tips makeup untuk kulit sawo matang yang terakhir adalah mengaplikasikan highliter di area tertentu. Cara ini sebenarnya opsional namun bisa kamu lakukan jika memiliki acara yang spesial. Misalnya, kondangan atau acara ulang tahun teman.Â