RADARPEKALONGAN.ID – Apakah kamu tengah mencari shampo uban terbaik? Terutama yang murah namun manjur dalam mengembalikan rambut hitam. Apalagi memiliki harga yang terjangkau dan murah mulai 10 ribuan aja.
Masalah rambut uban kini tak hanya menyerang usia tua. Namun, juga banyak dialami oleh usia muda. Faktor penyebabnya pun beragam, mulai dari stres, polusi lingkungan hingga kebiasaan buruk seperti merokok. Alhasil, kondisi rambut yang berubah warna menjadi abu-abu ini menurunkan kepercayaan diri.
Nah, jika kamu tengah mencari solusinya menggunakan produk shampo yang praktis, kamu wajib nih simak sampai akhir rekomendasi lima shampo uban terbaik. Dijamin manjur dan bikin rambut kembali hitam mulai 10 ribuan aja.
Baca Juga:Cuma Modal Bahan Dapur! 5 Cara Menghilangkan Uban di Usia 40 yang Serba Gratis, Sekali Pakai Hasil Langsung Terasa5 Minyak Zaitun yang Bagus untuk Dipakai Sebelum Tidur, Dijamin Wajah Tetap Glowing Bebas Flek Hitam dan Jerawat Esok Hari
1. Shampoo Happy Kemiriku
Pada urutan pertama rekomendasi shampo uban terbaik yang wajib kamu coba adalah Shampoo Happy Kemiriku. Produk asli Indonesia ini memiliki kandungan utama kemiri yang dikenal sejak lama mampu merawat kesehatan rambut. Bahkan, dengan penggunaan yang teratur turut menghitamkan sekaligus menebalkan volume rambut.
Dilengkapi kandungan vitamin E, membuat shampo uban ini mampu mencegah serangan radikal bebas di rambut. Sangat cocok digunakan untuk kamu yang banyak beraktivitas di luar ruangan dan terpapar sinar matahari maupun polusi. Packagingnya pun simpel dan berukuran mini yang mudah dibawa ke mana-mana. Harganya sendiri mulai dari 10 ribuan aja, lho.
2. Garnier Men Shampoo Hitam Alami (1.0)
Brand satu ini mungkin lebih dikenal varian skincarenya bukan? Padahal, ada lho produknya yang berupa rekomendasi shampo uban terbaik.
Kamu bisa mengatasi masalah ini dengan shampo uban Garnier Men Shampoo Hitam Alam no 1.0. Produk satu ini diklaim mampu mengembalikan warna hitam rambut yang alami dan berkilau. Menggunakan kandungan ekstrak kopi serta argan oil diformulasikan untuk merawat kesehatan rambut serta menutrisinya.
Cara menggunakannya pun seperti shampo biasa. Namun, aplikasian dalam keadaan rambut kering dan memijatnya secara perlahan selama 5 menit. Selanjutnya, kamu bisa membilasnya menggunakan air hingga bersih. Harganya sendiri sangat murah nih. Mulai dari 11 ribuan aja untuk satu sachetnya.