PEKALONGAN, RADARPEKALONGAN.ID – BI Tegal gandeng 3 perguruan tinggi dalam rangka memperluas sosialisasi transaksi digital lewat QRIS.
BI Tegal gandeng 3 perguruan tinggi yakni Universitas Pekalongan (Unikal), UIN KH Abdurrahman Wahid Pekalongan dan Universitas Pancasakti Tegal.
Launching kerja sama itu dilakukan Kepala BI Tegal, M Taufik Amrozy bersama perwakilan ketiga perguruan tinggi dalam kegiatan SAMPAN Digifest 2023 di Kota Pekalongan, belum lama ini.
Baca Juga:Masjid Al Hikmah Podosugih Potong 17 Sapi dan 2 Kambing untuk KurbanKota Pekalongan Raih UHC Tahun 2023, DPRD Berharap Masyarakat Miskin Lebih Mudah Akses Pelayanan Kesehatan
Dengan kerja sama tersebut, nantinya mahasiswa yang akan melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) dan turun ke masyarakat, akan turut mengenalkan transaksi digital dan QRIS.
BI Tegal gandeng 3 perguruan tinggi merupakan upaya untuk terus mendorong digitalisasi di segala lini. Setelah sebelumnya BI Tegal juga telah mengimplementasikan QRIS di kampus.
“Ini bagian dari implementasi QRIS di kampus dan mahasiswa. Sebelumnya kita sudah lakukan juga ini di kampus. Kali ini ada program KKN nanti harapannya melalui teman-teman mahasiswa bisa menularkan tentang QRIS ke daerah-daerah tujuan KKN,” tutur Taufik.
Selain itu, BI Tegal gandeng 3 perguruan tinggi juga menjadi bagian dari upaya untuk mencapai 45 juta pengguna baru QRIS dan 1 milliar volume transaksi pada tahun 2023.
BI Tegal Gandeng 3 Perguruan Tinggi untuk Memperluas Digitalisasi
Kegiatan SAMPAN Digifest 2023 yang sekaligus dilaunching kerja sama BI Tegal dengan 3 perguruan tinggi.(foto/istimewa)
Saat ini pengguna QRIS di Provinsi Jawa Tengah pada triwulan 1 2023 telah mencapai 931 ribu pengguna baru. Jumlah ini hampir mencapai 50% dari target pengguna baru QRIS di Jawa Tengah pada tahun 2023.
Adapun dari sisi merchant, di wilayah eks Karesidenan Pekalongan jumlah merchant QRIS pada Maret 2023 meningkat 2,47% (mtm), mencapai 337 ribu merchant.
Baca Juga:Setelah 4 Bulan Proses PAW Anggota DPRD, Zaki Maulida Tan Akhirnya Gantikan Jecky ZamzamiBPJAMSOSTEK Pekalongan Serahkan Santunan JKM untuk 6 Ahli Waris Perangkat RT/RW yang Meninggal Dunia
Sedangkan volume transaksi juga meningkat sebesar 3% (mtm) atau Rp50,08 milliar pada Maret 2023. Pada periode yang sama, frekuensi meningkat 20% (mtm) atau sebanyak 521 ribu transaksi.
Dalam rangkaian kegiatan SAMPAN Digifest 2023, juga telah dilaksanakan sharing session dengan tajuk “Mendukung Konsumen Cerdas: Mengenal QRIS dan Menumbuhkan Cinta Bangga Paham Rupiah”.