Cuma Pakai Bahan di Rumah! Begini 5 Cara Menghilangkan Bruntusan Secara Alami , Manjur Bikin Wajah Cerah, Mulus dan Glowing, Umur Berapapun Boleh Coba

cara menghilangkan bruntusan secara alami
Cara menghilangkan bruntusan secara alami dan cepat (Youtube :SKWAD Beauty)
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Ingin wajah kamu terbebas dari bruntusan? Berikut ini beberapa cara menghilangkan bruntusan secara alami dan yang paling mudah untuk kamu praktekkan.

Adanya bruntusan di wajah terkadang mampu menimbulkan perasaan yang tidak percaya diri, Adapun kondidi ini sebetulnya dapat dengan mudah diatasi dengan menggunakan bahan-bahan alami seperti halnya jus tomat, lidah buaya, putih telurm madu, dan juga lemon.

Bruntusan di wajah umumnya ditandai dengan adanya bintik, noda kemerahan di wajah, dan juga tekstur di wajah yang tak merata. Kondisi ini terkadang dapat menimbulkan rasa gatal dan rasa perih ketika sedang berkeringat.

Baca Juga:Cara Murah Memutihkan Wajah! Ternyata, Begini Lho 3 Cara Menggunakan Minyak Zaitun untuk Kulit, Usia 40 Keatas Wajib Coba4 Cara Pakai Lidah Buaya untuk Rambut yang Paling Manjur Bikin Lebat, Berkilau, dan Ketombe Hilang! Termudah, Ga Keluar Uang

Namun, kamu dapat dengan mudah menghilangkan dan mengempaskan bruntusan di wajah dengan menggunakan beberapa bahan-bahan yang alami seperti berikut ini :

1.Jus tomat

Cara menghilangkan bruntusan secara alami yang pertama adalah dengan jus tomat. Jus tomat sendiri mengandung sejumlah vitamin C yang cukup tinggi dan mampu untuk menunjang kesehatan pada kulit wajah.

Buah tomat ini juga mengandung likopen yang mampu untuk membantu memperbaiki tekstur pada kulit akibat dari munculnya bruntusan di wajah.

Cara menggunakannya pun sangatlah mudah yakni dengan menghancurkan satu buah tomat, aplikasikanlah pada kulit wajah dan kemudian diamkan selama kurang lebih 15 menit, kemudian bilas dengan menggunakan air yang bersih, lakukanlah car aini selama kurang lebih 15 hari untuk dapat melihat perubahan di wajah.

2. Lidah buaya

Cara menghilangkan bruntusan secara alami yang selanjutnya adalah dengan menggunakan lidah buaya. Hal ini berkat kandungan didalamnya yang mengandung polisakarida yang mampu mendorong pertumbuhan sel kulit yang baru guna dapat membantu menyembuhkan noda dan juga bekas luka.

Cara menggunakan lidah buaya ini pun cukup mudah yakni dengan memetik daun lidah buaya dan ambil gel ekstrak yang terkandung di dalamnya. Lalu kemudian oleskan pada kulit wajah dan kemudian biarkan hingga mengering, selanjutnya kamu dapat membilas dengan menggunakan air yang bersih, lakukan hal ini selama sebulan untuk dapat melihat hasil wajah yang lebih mulus.

0 Komentar