Cara Memutihkan Wajah dengan Teh Hijau, Dipakai Sebelum Tidur Jangan Kaget Kalau Paginya Auto Glowing! Lakukan 2 Tips ini

Cara memutihkan wajah dengan teh hijau
ilustrasi cara memutihkan wajah dengan teh hijau/youtube
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Teh hijau punya kandungan antioksidan serta vitamin C yang bagus untuk kesehatan kulit. Termasuk salah satunya memutihkan wajah. Kandungan vitamin C di dalamnya mampu meratakan warna kulit sekaligus mencerahkan.

Cara memutihkan wajah dengan teh hijau bisa dilakukan dengan membuat masker dan juga toner berbahan dasar teh hijau. Selain memutihkan, ada kandungan antioksidan epigallocatechin gallate di dalam teh hijau yang mengurangi produksi sebum atau minyak berlebih.

Dengan begitu maka potensi jerawat muncul akan berkurang. Pun dengan jerawat yang sudah muncul, kandungan antioksidan bersifat antiinflamasi sehingga bisa mengatasi peradangan.

Baca Juga:Umur 20-an Harus Waspada! Begini Cara Mengatasi Kolesterol Tinggi di Usia Muda, Jangan Biarkan Terlalu LamaNggak Perlu Nunggu Promo Skincare! Ini Dia Cara Mendapatkan 6 Manfaat Lemon untuk Wajah, Bisa Bikin Kulit Cerah Bebas Jerawat

Tidak cukup di situ saja, cara memutihkan wajah dengan teh hijau juga termasuk kefektifannya menghilangkan lingkaran hitam di area mata. Jadi kamu bisa tampil cerah tanpa kesan kusam atau lelah akibat mata panda.

Cara Memutihkan Wajah dengan Teh Hijau

ilustrasi bubuk teh hijau/pexels

Kalau kamu tertarik mencoba cara memutihkan wajah dengan teh hijau, berikut beberapa cara memanfaatkan teh hijau yang bisa kamu lakukan.

1. Toner Teh Hijau

Opsi pertama cara memutihkan wajah dengan teh hijau bisa dilakukan dengan membuat toner wajah. Cara ini bisa dibilang sangat sederhana karena kamu hanya membutuhkan teh hijau dan air saja.

Bahan yang dibutuhkan:

  • 1 kantung teh hijau
  • 1 gelas air

Cara membuat:

  • Rebus air hingga mendidih
  • Seduh teh hijau baik dalam bentuk celup atau bubuk ke dalam air mendidih tadi selama 5 sampai 10 menit hingga kandungan teh hijau keluar
  • Ambil kantung teh dari dalam air rebusan, biarkan sebentar agar suhunya turun
  • Jika sudah, keluarkan ampas teh kemudian jadikan air rebusan teh tadi sebagai toner
  • Aplikasikan ke wajah menggunakan kapas secara merata
  • Biarkan toner teh hijau mengering di wajah

Untuk toner teh hijau ini, kamu harus selalu mengecek keadaan tehnya. Karena dibuat secara alami, sebaiknya tidak menyimpan toner teh dalam jangka waktu yang terlalu lama. Jadi, sering ganti air teh kalau memang sudah berjamur atau keadannya berubah.

0 Komentar