Kemudian, terdapat juga tombol Boost untuk meningkatkan tenaga dalam waktu singkat sehingga cocok untuk di jalanan menanjak.
Selain itu, motor listrik Alva Cervo diklaim memiliki jangkauan tempuh hingga 125 kilometer dengan kecepatan tertinggi mencapai 103 km/jam.
Untuk mengisi baterai, diperkirakan membutuhkan waktu sekitar 2 jam. Dengan menggunakan dua baterai, berarti waktu pengisian diperkirakan menjadi sekitar 4 jam.
Baca Juga:Mudah dan Praktis! Inilah 6 Cara Membersihkan Karburator Motor, Tak perlu Panik Lagi Jika Mesin Tersendat-sendatIngin Tampil Gagah dan Stylish? Gunakan Saja Salah Satu dari 4 Rekomendasi Motor Sport Suzuki Berikut ini!
Keunggulan Motor Listrik Alva Crevo
Motor listrik Alva Crevo yang ramah lingkungan. (instagram/@sentrik.bali)
Selanjutnya, kalian juga perlu mengetahui beberapa keunggulan dari motor listrik satu ini. Berikut adalah beberapa fitur dan keunggulan motor listrik Alva Crevo.
1. Ramah Lingkungan
Motor listrik Alva menggunakan tenaga listrik sebagai sumber energi, yang berarti tidak menghasilkan emisi gas buang yang berbahaya bagi lingkungan.
Hal ini berarti, jika kalian menggunakan motor listrik ini, sama halnya kalian membantu mengurangi polusi udara dan dampak negatif pada perubahan iklim.
2. Efisiensi Energi
Untuk keunggulan yang berikutnya, tentu saja motor listrik cenderung lebih efisien dari pada mesin pembakaran konvensional.
Motor ini mengkonversi energi listrik menjadi tenaga mekanik dengan efisiensi yang lebih tinggi, menghasilkan penggunaan energi yang lebih hemat dan biaya operasional yang lebih rendah.
3. Performa yang Cepat
Meskipun menggunakan tenaga listrik, motor listrik Alva crevo memiliki akselerasi yang baik dan dapat memberikan performa yang tangguh.
Baca Juga:Tak Kasih Tahu Rahasianya, Inilah 7 Tips Menjual Motor Bekas agar Cepat Laku dan Harga Jualnya Tinggi!Jangan Buru-Buru Dibawa ke Bengkel! Ternyata ini 7 Penyebab Motor Tidak Mau Menyala dan Bonus Tips untuk Mengatasinya
Mesin listrik akan memberikan torsi seketika, sehingga memberikan pengalaman berkendara yang menyenangkan.
4. Desain Modern dan Stylish
Motor listrik Alva Crevo hadir dengan desain yang modern dan stylish, menggabungkan gaya futuristik dengan elemen-elemen desain yang menarik.
Desain ini memberikan tampilan yang menarik dan membedakan motor listrik Alva dari kendaraan konvensional.
5. Kemudahan Pengisian Daya
Selanjutnya Motor listrik Alva crevo memiliki keunggulan serta fitur yang dilengkapi dengan baterai yang dapat diisi ulang.
Pengisian daya baterai dapat dilakukan di rumah dengan menggunakan stopkontak atau melalui stasiun pengisian daya yang tersedia di sejumlah lokasi umum.