Jangan Sampai Kamu Gak Tahu, Inilah 7 Faktor yang Menyebabkan Stress!

Faktor yang menyebabkan stress
Ilustrasi seorang pria yang sedang stress (freepik)
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Ternyata ada beberapa faktor yang menyebabkan stress lho guys, stress sendiri merupakan suatu hal yang dianggap lumrah bagi sebagian orang, namun juga ada yang menganggapnya sebagai sesuatu yang cukup serius.

Selain dapat menambah beban mental dan pikiran, ternyata stress juga bisa mempengaruhi kondisi fisik seseorang, termasuk kesehatan tubuh.

Oleh karena itu, kamu perlu mengetahui beberapa faktor yang menyebabkan stress, dan dengan kamu mengetahui faktornya kamu juga bisa menemukan solusi untuk mengatasinya.

1. Masalah keuangan

Seorang pria yang sedang stress (freepik)

Baca Juga:Awas Inilah 6 Zodiak yang Paling Dibenci Nomor 1 Bukan Gemini Tapi Libra!Cocok Buat Jemput Pacar, Mobil Hyundai Grand I10 Nios Ini Memiliki Banyak Kelebihan Lho!

Faktor yang menyebabkan stress diurutan pertama ada masalah keuangan, dan faktor ini menjadi salah satu faktor yang sering dialami oleh orang-orang.

Biasanya mereka yang mengalami stress karena keuangan, akan mencari solusi melalui hutang ataupun kredit demi memenuhi kebutuhan mereka.

Dan jika tidak bisa mengembalikan, biasanya mereka akan tambah merasa stress berat, bahkan bisa menyebabkan kehilangan akal sehat.

2. Diskriminasi

Ternyata ketika seseorang mendapatkan perlakuan diskriminasi bisa menjadi faktor penyebab stress lho, bahkan bisa berefek jangka panjang.

Misalnya mereka yang mengalami diskriminasi karena warna kulit, ras atau etnis hingga jenis kelamin, dan jika tidak kuat maka mereka akan merasa stress.

3. Hubungan menjadi faktor yang menyebabkan stress

Jika seseorang sedang bertengkar dengan pasangannya, temannya atau bahkan orang tuanya, ternyata bisa menyebabkan stress lho.

Selain itu, mereka yang terlibat pertengakaran tidak secara langsung juga bisa menjadikan seseorang tersebut merasa stress dan terbebani.

Baca Juga:Kulit Putih Seperti Artis Korea dengan 5 Body Lotion Nivea Yuk Coba!Beli Hyundai Grand I10 Nios Dijamin Gak Bikin Kamu Nyesel, Percaya Deh!

4. Perubahan hidup

Beberapa perubahan hidup yang dimaksud disini diantaranya, ditinggal mati oleh pasangan, berpindah ke tempat kerja baru, pindah rumah dan mengirimkan anaknya ke luar kota, ternyata bisa menjadi faktor yang menyebabkan stress.

5. Keyakinan pribadi

Ternyata argument mengenai keyakinan agama, ataupun politik dapat menjadikan seseorang tidak bisa lepas dari sebuah konflik lho, hingga akhirnya menyebabkan orang tersebut merasa stress.

6. Masalah emosional

Ternyata masalah emosional menjadi salah satu faktor yang menyebabkan stress dan sering dialami oleh hampir sebagian orang.

0 Komentar