TNI-Polri dalam hal ini Koramil dan Polsek Petungkriyono bersinergi melaksanakan patroli dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.
Dijelaskan Kapolsek Petungkriyono Iptu Eko Widiyanto, bahwa sinergitas TNI-Polri di wilayahnya terjalin dengan baik. Hal ini menunjukkan kekompakan dalam menjaga keamanan sekaligus hadir untuk masyarakat guna memberikan rasa aman.
Ia menambahkan, patroli menyusuri pemukiman warga sekaligus berdialog guna menyampaikan himbauan kamtibmas. Petugas menghimbau warga untuk tetap menjaga keamanan lingkungannya masing-masing sekaligus mengantisipasi tindak kejahatan pencurian.
Baca Juga:1 Jam Sekali Jaga Keamanan Mako Polres Pekalongan, Ada apa?Kodim Pekalongan Panen Padi Protani Protangguh di Desa Wonorejo
“Kami juga mengajak warga untuk aktif dan menggiatkan Kembali pos kamling, guna menjaga keamanan lingkungan,” imbuh Iptu Eko.
Patroli difokuskan dilaksanakan pada waktu malam hari dengan mengoptimalkan tindakan preventif.
Kapolsek berharap dengan terjalinnya sinergitas TNI-Polri, mampu menciptakan kamtibmas yang aman dan kondusif serta memberikan rasa aman bagi warga.