RADARPEKALONGAN.ID – Apa sih yang menjadi daya tarik Goa Gong sehingga bisa menjadi salah satu destinasi pilihan di Pacitan?
Daya tarik tempat wisata ini tidak lepas dari misteri yang menyelimutinya. Misalnya, konon di malam hari masyarakat sekitar Goa kerapkali mendengar suara tabuhan yang mirip dengan alat musik gamelan “Gong”.
Ada pula yang mengatakan bahwa di salah satu ruangan goa, terdapat sebuah batu yang jika ditabuh akan mengeluarkan bunyi gong yang menggema.
Baca Juga:Daftar 6 Pantai Cantik di Banyuwangi yang Cocok Dijadikan Tempat Snorkeling dan DivingMelihat Penangkaran Penyu Hingga Berenang Dengan Hiu! Inilah 5 Wisata Pantai di Banyuwangi yang Indah dan Unik
Tidak hanya itu daya tarik Goa Gong ini loh guys. Di sini aku ingin memberikan mengenai daya tarik Goa Gong dan tips apa yang harus kalian persiapkan ketika akan berkunjung ke Goa Gong.
Daya Tarik Goa Gong
jalur pengunjung yang aman namun tetap harus hati-hati (foto: wordpress.com)
Sampai saat ini Goa Gong selalu menjadi list utama para wisatawan. Hal ini dikarenakan daya tarik dan misteri yang mampu memikat para wisatawan yang berkunjung ke Pacitan.
Goa Gong sendiri merupakan salah satu wisata yang ada di Pacitan yang mana pertama kali ditemukan pada tahun 1930.
Goa ini ditemukan oleh dua orang warga yakni Mbah Noyo Semito dan Mbah Joyo yang mana pada saat itu sedang mencari sumber air.
Karena, pada saat itu di Pacitan sedang mengalami kemarau yang berkepanjangan yang membuat masyarakat Pacitan sulit untuk mendapatkan air.
Namun, saat ini Goa Gong yang berlokasi di Salam, Bomo, Punung, Pacitan ini menjadi salah satu destinasi hits di Pacitan.
Baca Juga:Menjelajahi 5 Destinasi wisata di Pacitan yang Seru, Unik, dan MenarikDijuluki Sebagai Kota 1.000 Goa, Ini Beberapa Destinasi wisata Goa di Pacitan yang Unik dan Menarik untuk Dikunjungi
Sebagai objek wisata, ada banyak daya tarik yang ditawarkan oleh Goa Gong untuk para wisatawan. Berikut ini beberapa daya tarik Goa Gong yang dapat kalian ketahui.
Keindahan Stalaktit dan Stalagmit
Daya tarik Goa Gong yang pertama adalah keindahan alam yang disuguhkannya. Ketika sampai ke Goa Gong kalian akan dimanjakan dengan keindahan stalaktit dan stalagmit yang mana telah dilengkapi dengan lampu warna-warni yang memukau.
Stalagmit sendiri merupakan batuan yang berbentuk lancip dengan ujung mengarah ke atas.