PEKALONGAN, RADARPEKALONGAN.ID – Tim Ditlantas Polda Jateng uji coba tilang pakai ETLE Drone di jalur pantura Kota Pekalongan pada Kamis (7/9/2023).
Tim Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jawa Tengah bersama Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pekalongan Kota kembali menyosialisasikan penegakan hukum lalu lintas (gakkum lantas), atau penilangan menggunakan sistem Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) berbasis drone (ETLE Drone) di Kota Pekalongan.
Sosialisasi sekaligus uji coba gakkum lantas dengan sistem ETLE Drone kali ini dilaksanakan di jalur pantura Kota Pekalongan, tepatnya di traffic light Jalan Gajahmada Barat, Tirto, Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan pada Kamis siang (7/9/2023). Kegiatan ini juga dilaksanakan dalam rangkaian Operasi Zebra Candi 2023.
Baca Juga:Habib Luthfi Jelaskan tentang Makna Tasawuf yang SebenarnyaBangun Kemandirian, Ponpes Al Maliki Launching Unit Usaha Depo Air Minum Isi Ulang ‘Watu Joyo’, Memproduksi Air Mineral hingga Air Murni
Uji coba gakkum lantas dengan ETLE Drone oleh Tim Ditlantas Polda Jateng ini dipimpin langsung Kasigar Subdit Gakkum Ditlantas Polda Jateng Kompol Indra Hartono, didampingi Kasatlantas Polres Pekalongan Kota AKP Koyim Maturrohman bersama beberapa anggotanya.
Dalam uji coba ini, tim ETLE Drone Ditlantas Polda Jateng menerbangkan satu unit drone menerbangkan satu unit drone di lokasi tersebut.
Drone itu kemudian merekam dan meng-capture beberapa pengendara yang kedapatan melakukan pelanggaran secara kasat mata, misalnya tidak mengenakan helm.
Kasigar Subdit Gakkum Ditlantas Polda Jateng Kompol Indra Hartono menjelaskan bahwa ETLE Drone merupakan salah satu upaya Polri khususnya Ditlantas Polda Jawa Tengah dalam rangka penegakan hukum lalu lintas.
Selain penegakan hukum, ETLE drone ini juga dapat digunakan untuk pemantauan arus lalu lintas.
“Seperti operasi-operasi sebelumnya, juga digunakan untuk pemantauan atus. Sehingga terjadinya kedrlamatan keamanan ketertiban kelancaran lalu lintas,” katanya.
Kompol Indra menambahkan bahwa ETLE Drone punya keunggulan yakni bisa digunakan dengan berpindah-pindah tempat. Jangkauannya pun cukup jauh, mencapai 1 kilometer. Sehingga, ETLE Drone ini dapat meng-cover ETLE statis yang sudah ada di satu tempat.
Baca Juga:Tertunda 11 Kali, Akhirnya Nama Pemenang Lelang Proyek Pasar Banjarsari Diumumkan, Saat Ini Memasuki Masa SanggahMusda BMPS Kota Pekalongan: Masrukhin Terpilih secara Aklamasi sebagai Ketua
Kasatlantas Polres Pekalongan Kota AKP Koyim Maturrohman, menuturkan pihaknya sangat berterima kasih dengan adanya sosialisasi ETLE Drone oleh Tim Ditlantas Polda Jateng tersebut.
Sebab, dapat menambah pengetahuan anggotanya tentang pengoperasian ETLE Drone untuk gakkum lantas sebelum resmi di-launching.