3. Tempat menghabiskan waktu berlibur
Tempat liburan juga menjadi ciri-ciri bedanya vacation dan staycation yang selanjutnya, untuk vacation ini biasanya kita perlu keluar kota, sementara staycation di dalam kota saja.
Kemudian untuk tempat penginapan hampir sama, bisa dihabiskan di hotel, vila, maupun apartemen.
Hanya saja waktu yang dihabiskan untuk mengisi kegiatan liburan ini yang berbeda. Vacation biasanya akan lebih banyak berpindah-pindah tempat, seperti rekreasi dari satu tempat ke tempat lain.
Baca Juga:5 Tempat Liburan Edukasi Seru untuk Anak, Sambil Bermain Bisa Tetap BelajarIni Alasan dan 4 Tips Liburan Seru dengan Anak-anak Tanpa Gadget Supaya Kegiatan Makin Berkesan
Sementara staycation, sebagaian besar kegiatannya dilakukan di penginapan dan sekitar penginapan saja.
4. Jenis kegiatan saat liburan
Bedanya vacation dan staycation yang berikutnya adalah terletak pada kegiatan yang dilakukan untuk mengisi waktu libur.
Aktivitas yang dilakukan saat vacation cenderung lebih membutuhkan effort, seperti bermain wahana, pergi ke tempat rekreasi, memainkan olahraga ekstrim, atau hal-hal yang lebih banyak mengeluarkan tenaga.
Sementara staycation, biasanya lebih kalem dan tidak juah-jauh dari tempat kita menginap, seperti menonton film, baca buku, renang di dalam penginapan, atau sekedar makan-makan.
5. Biaya yang dihabiskan
Bedanya vacation dan staycation yang terakhir terletak pada biaya, sebenarnya apapun bentuk liburan selain waktu yang harus disiapkan, biaya juga menjadi penting untuk dipertimbangkan.
Namun untuk vacation yang membutuhkan lebih banyak waktu, banyaknya tiket masuk, biaya makan, dan durasi penginapan yang cukup lama, maka vacation ini lebih membutuhkan biaya lebih banyak.
Sementara staycation, bisa lebih sedikit, karena tidak banyak aktivitas di luar dan durasi menginap yang sebentar ini membuat staycation lebih murah, jika dibandingkan dnegan vacation.
Baca Juga:7 Tips Liburan Hemat Bersama Keluarga Tanpa Beban dan Dijamin Menyenangkan5 Manfaat Mandi Garam Menggunakan Himalayan Salt, Bisa Membuat Kamu Istirahat dengan Lebih Rileks
Nah demikian beberapa perbedaan antara vacation dan staycation. Yang pasti, dua-dunya merupakan hal yang menyennagkan untuk dilakukan apalagi bareng sama orang-orang terdekat kita. (*)
Sumber gambar: Image by tawatchai07 on Freepik