4. Tetap Belajar dari Orang Lain.
Pengalaman adalah guru terbaik, selalu belajar dari pengalaman, pengalaman dari apa yang telah kamu lakukan, juga pengalaman dari yang telah orang lain lakukan, berbagai platform media sosial dapat memberikan pengetahuan secara gratis tanpa dipungut biaya. Dengan belajar dari pengalaman para ahli yang telah lama menggeluti bidang fotografi, kamu setidaknya bisa mengetahui suatu hal terlebih dahulu tanpa mengalaminya secara langsung.
5. Analisis hasil
Dalam sebuah proses belajar tentunya ada evaluasi, analisis hasil yang telah kamu dapatkan, dari hal itu kamu bisa belajar juga, sudah sejauh mana proses yang telah kamu lakukan.
Saat sebuah keinginan tidak disertai dengan realisasi, maka keinginan tersebut tidak bisa bergerak dan mengalami perubahan ke arah yang diinginkan. Fotografi sebagai kemampuan yang bisa dipelajari dapat menjadi hal yang sangat mungkin untuk dikembangkan asalkan berani untuk memulai menggunakan apa yang dimiliki.