PEKALONGAN – Rosted Tea, merupakan minuman teh yang kini tengah naik daun dan memiliki tempat khusus di hati para penikmat teh. Proses roasting yang khusus memberikan cita rasa teh memiliki aroma dan rasa yang unik, sehingga menciptakan pengalaman minum teh yang begitu istimewa dan memikat. Sae-Tea hadir untuk memanjakan selera pecinta teh di seluruh dunia.
Restaurant & Banquet Manager Hotel Santika Pekalongan, Dwi Risky Wibowo, menuturkan bahwa Sae Tea dihasilkan melalui proses roasting yang cermat dan teliti, di mana daun teh dipanaskan dengan tingkat panas yang tepat. Hasil roasting ini adalah daun teh dengan aroma harum yang khas dan rasa yang mendalam. Proses ini juga membawa manfaat kesehatan, menghasilkan minuman teh yang tidak hanya enak, tetapi juga bermanfaat untuk tubuh.
“Selain cita rasa yang luar biasa, Sae Tea juga membawa manfaat kesehatan. Mengandung antioksidan alami, Sae Tea membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan melindungi tubuh dari radikal bebas. Ini adalah minuman teh yang tidak hanya menggugah selera, tetapi juga memperhatikan kesehatan penggemarnya,” kata Dwi dalam keterangan yang dibagikan kepada Radar, Rabu (27/9/2023).
Baca Juga:Acara Maulid Semarakkan Harlah Ke 35 RA Muslimat NU Proto 02Beli Mobil Suzuki Hadiah Emas
Sae Tea sendiri merupakan oleh-oleh baru yang ditawarkan oleh Hotel Santika Pekalongan.
Dengan bangga, hotel ini mempersembahkan Sae Tea sebagai salah satu ciri khas kota Pekalongan kepada para tamu yang berkunjung. Keindahan dan cita rasa Sae Tea merepresentasikan kualitas tinggi dan keaslian yang diakui dari kota ini.
“Sae Tea bukan hanya sekadar minuman, melainkan juga kenangan manis yang dapat dibawa pulang,” imbuhnya.
Hotel Santika Pekalongan berkomitmen untuk memberikan pengalaman tak terlupakan kepada setiap tamu, dan Sae Tea adalah salah satu caranya. Dengan membawa pulang Sae Tea, tamu dapat terus mengenang kunjungan mereka ke kota Pekalongan. (adv/ap3)