Karena itu pula, ia berharap prestasi ini tidak hanya menambah motivasi kedua siswanya. Lebih dari itu juga memberi inspirasi bagi seluruh siswa-siswi SDIT Permata Hati Batang untuk terus menggali potensi diri serta bisa mengharumkan nama sekolah, orang tua, hingga Kabupaten Batang tercinta.
“Kami bersyukur dan berterimakasih kepada siswa siswi yang sudah berjuang, serta guru-guru yang sudah melatih dengan sangat baik. Insya Allah kami akan lebih maksimal lagi dalam membimbing siswa siswi kami. Mudah-mudahan Allah melapangkan jalan setiap perjuangan anak didik kami dalam menjemput prestasi,” pungkas Irwa didampingi salah satu guru, Laura. (sef)