KAJEN – Pemerintah Kabupaten Pekalongan terus mendorong produktivitas pertanian. Dengan begitu tidak ada lagi petani yang merugi. Untuk mewujudkan target itu, selain memberikan bantuan Alat Mesin Pertanian (Alsintan) Pemkab bakal mengupayakan drone pembasmi hama.
Bupati Pekalongan Fadia Arafiq, menyampaikan bahwa sebagian banyak masyarakat Kabupaten Pekalongan menggeluti dunia Pertanian. Untuk itu pemerintah daerah terus memberikan dorongan pada petani untuk meningkatkan produktivitasnya.
“Oleh karena itu sebagai bentuk dorongan peningkatan produktivitas kita bantu alat mesin pertanian. Dengan bantuan seperti ini meskipun belum banyak ya kami minta masyarakat bisa memaklumi,” terangnya, Senin (01/10/2023) .
Baca Juga:Harumkan Batang, 2 Siswa SDIT Permata Hati Batang Torehkan Prestasi di Mapsi JatengWakil Ketua DPRD Ramaikan Trabas Kamtibmas Polres Pekalongan
Menurutnya Pemerintah Kabupaten Pekalongan memiliki anggaran yang terbatas. Anggaran itu dibagi di berbagai bidang termasuk infrastruktur. Sehingga dengan bantuan alsintan ini diharapkan produksi pertanian bisa meningkat.
“Tidak kalah penting kita sedang mengupayakan untuk drone pembasmi hama supaya tidak ada yang gagal panen di Kabupaten Pekalongan ini. Drone itu nanti akan kita pinjamkan kepada para kelompok tani sehingga di Kabupaten Pekalongan ini tidak ada yang gagal panen, ” lanjutnya.
Untuk itu ia berharap kepada petani agar tetap ikut berinovasi dalam meningkatkan produktivitas. Dengan begitu maka tingkat kesejahteraan petani juga dipastikan akan ikut naik. Apalagi Kabupaten Pekalongan terkenal sebagai area pertanian penyokong ketahanan pangan.
Seperti diketahui, Bupati Pekalongan Fadia Arafiq, meresmikan empat pabrik pakan ternak di Desa Sawangan Kecamatan Paninggaran. Peresmian dilakukan bersama dengan Direktur Pakan Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Republik Indonesia, drh. Nur Sapta Hidayat.
Adapun empat pabrik pakan ternak yang berlokasi di beberapa wilayah, yakni Desa Sawangan, Desa Kaliombo, Desa Lambanggelun Kecamatan Paninggaran, serta satu lagi di Desa Kayugeritan Kecamatan Karanganyar.(yon)