Terdapat berbagai sudut pencahayaan dan tentunya berbagai jenis pencahayaan tersebut akan menghasilkan berbagai efek dan suasana. Cobalah berbagai jenis posisi pencahayaan dan amatilah pencahayaan mana yang cocok untuk sesi fotografi indoor kamu. Sudut atau jenis pencahayaan meliputi sisi kanan, kiri, atas, bawah, bahkan belakang dari subjek kamu.
8. Reflektor Indoor
Reflektor berfungsi untuk memantulkan cahaya atau melembutkan cahaya tergantung jenisnya. Penggunaan pencahayaan indoor yang dirasa terlalu keras bisa mengurangi hasil foto kamu, jadi diperlukan pula reflektor agar cahaya yang jatuh pada subjek lebih lembut dan sesuai, yaitu dengan meletakkan sumber cahaya berlawanan dengan subjek, kemudian reflektor berada di depan sumber cahaya dan menghadao subjek.
Itulah beberapa tips yang bisa kamu coba untuk mengashilkan fotografi indoor yang bagus. Terima kasih.
Baca Juga:Fotografi di Masa yang Akan Datang dan 5 Alasan Tetap, Mengapa DSLR Lebih Baik Daripada SmartphoneKetahui 6 Tips Ini untuk Fotografi Hutan Kamu
Tulisan ini sudah pernah terbit dalam website hipwee.com dengan judul 8 Tips untuk Mendapatkan Hasil Pemotretan Terbaik dalam Ruangan