KAJEN – Guna mencegah kecelakaan lalu lintas, Babinsa Koramil Kandangserang dan Bhabinkamtibmas Polsek Kandangserang gotong-royong membantu warga memperbaiki jalan rusak di Jalan Cililing, Desa Garungwiyoro, Kecamatan Kandangserang, Kabupaten Pekalongan, Kamis (2/11/2023).
Serka Slamet Hari Indarto, selaku Babinsa setempat, mengatakan, jalan tersebut kondisinya rusak dan banyak yang berlobang. Jalan tersebut merupakan jalan utama yang menghubungkan Kecamatan Kandangserang dan Kecamatan Kajen.
“Mengingat jalan tersebut merupakan akses utama, sehingga warga berinisiatif gotong-royong secara swadaya memperbaiki jalan yang rusak dan berlobang dengan menambalnya menggunakan cor semen,” kata dia.
Baca Juga:Batang Siap Pertahankan Kategori Informatif pada KIP Jateng 2023KIP Jateng Minta PPID Batang Tidak Kudet
Perbaikan ala kadarnya itu dilakukan untuk mengantisipasi dan mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas. Sebab, di jalur itu sudah sering terjadi kejadian kecelakaan lalu lintas. “Jangan sampai ada korban lah karena jalan rusak ini, makanya warga gotong-royong memperbaikinya,” ucap Babinsa Slamet Hari Indarto.
Ia berpesan kepada warga untuk selalu waspada dan memperhatikan faktor keamanan selama berkendara di daerah pegunungan. Agar tidak terjadi kecelakaan. “Tetap hati-hati saat melintasi jalur pegunungan,” pesan dia.(had)