RADARPEKALONGAN.ID – Pasti sudah banyak yang tahu, sebagian besar orang di seluruh dunia sudah banyak mengonsumsi teh sebagai minuman. Ada beragam jenis minuman teh, salah satunya adalah teh herbal daun kelor.
Meski demikian, diakui memang teh herbal daun kelor belum begitu populer. Padahal, banyak manfaat yang akan kita dapat dari mengonsumsi teh herbal ini. Teh herbal daun kelor bahkan dipercaya menyimpan banyak rahasia untuk kesehatan tubuh kita.
Sebelum membahas lebih jauh mengenai manfaat dari teh herbal daun kelor, sebaiknya kita ketahui terlebih dahulu apa saja manfaat daun kelor untuk kesehatan.
Baca Juga:Rekomendasi Peluang Usaha yang Menjanjikan di Tahun 2024Riyanto Miliki Tekad Kuat untuk Melayani Masyarakat Dengan Sepenuh Hati
Manfaat daun kelor untuk kesehatan dipengaruhi oleh nutrisi yang terkandung di dalam daunnya.
Selain antioksidan, daun kelor juga mengandung vitamin dan mineral seperti vitamin B6, vitamin B2, vitamin C, vitamin A, zat besi, dan magnesium.
Selain itu, 1 cangkir (kurang lebih 21 gram) daun kelor mengandung 2 gram protein nabati.
Manfaat daun kelor bisa Anda peroleh dengan mengolahnya menjadi teh herbal.
Berikut 10 manfaat teh herbal daun kelor
1. Mengontrol kadar gula
Khasiat yang pertama, teh herbal daun kelor bermanfaat karena banyaknya nutrisi yang dikandungnya.
Ingatlah bahwa gula darah tinggi dapat menjadi masalah kesehatan yang serius dan merupakan gejala diabetes.
2. Mencegah anemia
Paparan kronis timbal dalam jangka panjang dapat memicu radikal bebas yang menyebabkan anemia.
Baca Juga:Wali Kota Aaf Berharap Penanggulangan Kemiskinan di Tahun 2024 Bisa Lebih OptimalMas Ipung Berjiwa Merakyat dan Bertekad Suarakan Aspirasi Masyarakat
Secara tradisional, daun kelor dikenal pula sebagai tanaman yang digunakan untuk mengobati anemia.
Anemia adalah penyakit yang ditandai dengan rendahnya jumlah sel darah merah atau kurangnya kualitas hemoglobin dalam tubuh.
Daun kelor dapat digunakan sebagai suplemen penderita anemia karena tinggi zat besi dan vitamin C.
Vitamin C berperan penting dalam penyerapan zat besi dalam tubuh. Maka, teh herbal daun kelor adalah minuman pas untuk mencegah anemia.