RADARPEKALONGAN.CO.ID – Mobil keluarga 3 baris murah adalah kunci, jika kamu ingin memiliki mobil untuk berbagai kebutuhan seperti perjalanan jarak jauh.
Saat ini sudah ada banyak pilihan mobil keluarga yang harganya murah, dan usianya pun masih cukup muda jadi jarang terjadi kerusakan yang fatal.
Berikut kami tawarkan daftar mobil keluarga 3 baris murah yang bisa kamu miliki untuk menunjang mobilisasi berkendara harianmu bersama keluarga.
Baca Juga:Kymco Xciting 400i Menawarkan Sensasi Berkendara Motor Asia Rasa Motor Eropa6 Wisata Alam yang Indah di Pemalang untuk Menghabiskan Akhir Pekan Bersama Keluarga
1. Daihatsu Taruna
Mobil keluarga 3 baris murah, yang pertama kami tawarkan adalah Daihatsu Taruna yang memiliki ciri khas terdapat konde atau ban ganti di pintu belakangnya.
Daihatsu Taruna dikenal memiliki banyak kelebihan, mulai dari konsumsi bahan bakar yang irit dan mesin yang cukup bertenaga.
Selain itu, Daihatsu Taruna juga memiliki ruang kabin yang luas, dengan kemampuannya memiliki kapasitas penumpang mencapai 7 sampai 8 orang, cocok dijadikan mobil keluarga.
2. Hyundai Grand Avega
Selanjutnya ada Hyundai Grand Avega, yang pertama kali diluncurkan di Indonesia tahun 2007 dan merupakan generasi penerus bagi Hyundai Accent Verna.
Hyundai Grand Avega merupakan salah satu mobil keluaran Korea yang cukup populer di Indonesia, dengan menawarkan banyak kelebihan kepada pengendaranya.
Mobil ini merupakan sebuah MPV yang ekonomis dengan memiliki ruang kabin luas, sehingga sangat nyaman dijadikan untuk pilihan mobil keluarga.
3. Daihatsu Xenia
Mobil keluarga 3 baris murah, yang selanjutnya adalah Daihatsu Xenia, yang menjadi salah satu mobil MPV andalan para keluarga di Indonesia.
Baca Juga:5 Rekomendasi Motor Listrik yang Jarak Tempuhnya Jauh, Bisa untuk Pergi Keluar KotaNew Honda City Hatchback 2025 Hadir dengan Desain yang Semakin Sporty, Performa Mesinnya Semakin Jos
Daihatsu Xenia ini, memiliki kapasitas penumpang yang cukup banyak antara 7 sampai 8 orang, dan tidak pernah sepi peminatnya dari masa ke masa.
Daihatsu Xenia dibekali dengan mesin 3 silinder berkapasitas 1.0 liter, mesinnya ini sanggup memberikan tenaga sebesar 62 dk pada putaran mesin 5.600 rpm, dengan torsinya mencapai 90,2 Nm pada putaran mesin 3.600 rpm.
4. Nissan Grand Livina
Selanjutnya ada Nissan Grand Livina, yang hadir dengan mesin berkapasitas 1.500 cc dengan kemampuan yang andal cocok untuk berbagai kebutuhan berkendara.
Nissan Grand Livina ini, masuk ke dalam segmen mobil Low MPV, yang memiliki desain sebuah MPV elegan dan juga tetap fungsional, karena memiliki ruang kabin yang luas dan nyaman untuk keluarga.