Tingkatkan Ketahanan Fisik, Prajurit Kodim Pekalongan Gelar Latihan Hanmars 10 Kilometer

Tingkatkan Ketahanan Fisik, Prajurit Kodim Pekalongan Gelar Latihan Hanmars 10 Kilometer
ISTIMEWA LATIHAN HANMARS - Kodim 0710/Pekalongan melaksanakan latihan Hanmars sejauh 10 kilometer bagi para prajuritnya, Selasa (11/2/2025).
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID, PEKALONGAN – Dalam rangka meningkatkan ketahanan fisik dan kesiapan operasional, Kodim 0710/Pekalongan menggelar latihan Hanmars sejauh 10 kilometer pada Selasa, 11 Februari 2025. Kegiatan ini menjadi bagian dari Penilaian Siap Jasmani Militer (PSJM) Triwulan I Tahun 2025, yang bertujuan menjaga kebugaran serta meningkatkan daya tahan prajurit dalam menjalankan tugas kewilayahan.

Latihan ini dipimpin langsung oleh Pasi Ops Kodim 0710/Pekalongan, Kapten Inf Abdul Mutholib, dan diikuti oleh seluruh prajurit. Rute latihan dimulai dari lapangan apel Makodim Pekalongan, kemudian menempuh perjalanan sejauh 10 kilometer melintasi wilayah Kecamatan Pekalongan Barat, sebelum kembali ke titik awal.

Meningkatkan Daya Tahan Fisik dan Mental Prajurit

Kapten Inf Abdul Mutholib menegaskan bahwa latihan Hanmars merupakan bagian penting dari program pembinaan fisik militer.

Baca Juga:Pemkot Pekalongan Revitalisasi Tambak, Produksi Ikan Nila Siap MelonjakPuluhan Rumah Hanyut Diterjang Banjir Bandang di Kedungwuni, Warga Butuh Solusi Jangka Panjang

“Latihan ini bertujuan membentuk ketahanan fisik serta meningkatkan kebugaran prajurit agar selalu siap dalam menjalankan tugas pokok kewilayahan. Dengan kondisi fisik yang prima, prajurit dapat lebih maksimal dalam melaksanakan tugas,” ujarnya.

Selain meningkatkan ketahanan fisik, latihan ini juga melatih mental, disiplin, serta jiwa korsa di antara prajurit. Kebersamaan dalam melaksanakan Hanmars membangun solidaritas dan kekompakan tim, yang sangat penting dalam tugas militer.

Prajurit Antusias Jalani Latihan

Latihan ini mendapat sambutan antusias dari seluruh peserta. Mereka mengikuti kegiatan dengan penuh semangat dan kedisiplinan tinggi.

Kegiatan Hanmars akan terus dilakukan secara rutin sebagai bagian dari program pembinaan fisik prajurit di Kodim 0710/Pekalongan. Dengan latihan yang berkesinambungan, diharapkan prajurit semakin tangguh, disiplin, serta siap menghadapi berbagai tantangan tugas di lapangan, demi menjaga stabilitas dan keamanan di wilayah Pekalongan dan sekitarnya.

0 Komentar