RADARPEKALONGAN.CO.ID – Hadirnya berbagai mall di Pekalongan membuktikan bahwa kebutuhan masyarakat akan gaya hidup urban semakin meningkat.
Sebagai kota yang dikenal dengan kekayaan budaya dan industri batiknya, Pekalongan juga terus berkembang menjadi kota modern dengan fasilitas publik yang memadai, termasuk pusat perbelanjaan.
Meski tidak sebesar pusat perbelanjaan di kota-kota metropolitan, mall dan supermarket di Pekalongan menawarkan kenyamanan, kelengkapan produk, dan hiburan yang pas untuk masyarakat lokal.
Baca Juga:Rekomendasi 5 Festival Musik di Pekalongan: Meriah, Kreatif, dan Penuh Warna!Rekomendasi 3 Foodcourt di Pekalongan: Tempat Nongkrong Asik dan Makan Enak yang Wajib Kamu Coba!
Berikut adalah lima mall dan pusat belanja populer di Pekalongan yang menjadi favorit warga untuk berbelanja dan rekreasi.
1. Hypermart Plaza Pekalongan – Praktis dan Strategis di Pusat Kota
Hypermart Plaza Pekalongan adalah salah satu mall yang memiliki konsep pusat belanja sederhana namun fungsional. Terletak di pusat kota, mall ini mudah diakses oleh siapa saja, baik warga lokal maupun pendatang.
Keunggulan Hypermart Plaza:
- Matahari mall yang berada didalamnya juga menyediakan berbagai fashion untuk semua kalngan
- Menyediakan kebutuhan harian seperti bahan makanan, alat rumah tangga, dan perlengkapan pribadi.
- Terdapat beberapa tenant seperti toko gadget, makanan cepat saji, dan toko aksesoris.
- Lokasi strategis dan menjadi mall favorit warga Pekalongan.
- Cocok untuk keluarga yang ingin belanja praktis tanpa harus ke mall besar.
Bagi warga yang ingin belanja cepat dengan harga terjangkau dan suasana yang tenang, Hypermart Plaza Pekalongan adalah pilihan tepat.
2. Yogya Mall Pekalongan – Belanja Hemat dan Nyaman
Yogya Mall Pekalongan menjadi salah satu mall yang digemari oleh banyak kalangan, mulai dari ibu rumah tangga, pelajar, hingga pegawai kantoran.
Terkenal dengan harga produknya yang bersahabat, Yogya Mall menyediakan berbagai macam kebutuhan sehari-hari dalam satu tempat.
Daya Tarik Yogya Mall:
- Supermarket dengan produk sembako, kebutuhan dapur, dan peralatan rumah tangga.
- Area fashion dan perlengkapan anak-anak dengan harga ekonomis.
- Tempat makan sederhana seperti food court dengan menu khas Indonesia.
- Diskon dan promo rutin yang menarik perhatian pengunjung.
Yogya Mall cocok buat kamu yang ingin berbelanja hemat tapi tetap nyaman dan lengkap.