Akbid Harapan Ibu Pekalongan Gelar Wisuda XII dan Sumpah Profesi Bidan

Akbid Harapan Ibu Pekalongan Gelar Wisuda XII dan Sumpah Profesi Bidan
Tiga wisudawati terbaik didampingi orangtuanya berfoto bersama Ketua Yayasan Pendidikan Harapan Ibu Pekalongan dan Senat Akbid Harapan Ibu Pekalongan, dalam Wisuda XII Ahli Madya Kebidanan dan Pengambilan Sumpah Profesi Bidan, Rabu, 7 Desember 2022. (Radarpekalongan.id/Wahyu Hidayat)
0 Komentar

PEKALONGAN, Radarpekalongan.id – Akademi Kebidanan (Akbid) Harapan Ibu Pekalongan menggelar Sidang Senat Terbuka Wisuda XII Ahli Madya Kebidanan dan Sumpah Profesi Bidan, bertempat di Krakatau Hall Hotel Horison Pekalongan, Rabu, 7 Desember 2022.

Direktur Akbid Harapan Ibu Pekalongan Ida Baroroh, S.SiT., M.Kes. dalam laporannya menjelaskan bahwa para wisudawati sebelumnya telah mengikuti perkuliahan selama 6 semester sejak tahun akademik 2019/2020 sampai 2021/2022.

Mereka juga telah ujian akhir Program D-III Akademi Kebidanan Harapan Ibu Pekalongan yang dilaksanakan secara mandiri. Serta telah menyelesaikan Laporan Tugas Akhir.

“Semua wisudawati telah melaksanakan kewajiban-kewajibannya,” jelasnya.

Baca Juga:Dewan Juri Telah Tetapkan Lima Finalis Sayembara Desain Masjid Ikonik Pekalongan BaruParipurna DPR RI Sahkan RUU KUHP Menjadi Undang-Undang

Mereka juga telah mengikuti praktik di RSUD, Puskesmas dan Bidan Praktik Mandiri di wilayah Kota Pekalongan dan Kabupaten Pekalongan, dan Kabupaten Batang, meliputi: KKPK; PKK I, II dan III; dan PKMD.

Ujian Akhir Program D III Kebidanan, meliputi Uji ANC, Uji Panthom, Ujian Komprehensif dengan Metode PBT dan OSCE, serta Uji LTA (Laporan Tugas Akhir).

Ujian dilaksanakan mulai 30 Maret 2022 sampai dengan 18 Juli 2022.

Hasil evaluasi, semua wisudawati telah memenuhi segala aspek, meliputi aspek pengetahuan, ketrampilan, serta sikap.

Adapun Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) Tertinggi adalah 3,94, dan IPK Terendah 3,15.

Akbid Harapan Ibu Pekalongan menggelar Wisuda XII Ahli Madya Kebidanan dan Sumpah Profesi Bidan, bertempat di Hotel Horison Pekalongan, Rabu, 7 Desember 2022. (Radarpekalongan.id/Wahyu Hidayat)

Sedangkan wisudawati terbaik, Terbaik III Karina Oktavina Widiyastuti Aspiriani, A.Md.Keb. (IPK 3.74); Terbaik II Roamsiyah, A.Md.Keb. (IPK 3.78); dan Terbaik I Nala Aspiriani, A.Md.Keb. (IPK 3.94).

“Kepada para wisudawati kami ucapkan selamat atas kemampuan dan keberhasilannya. Kepada orang tua wisudawati kami ucapkan selamat atas keberhasilan putri-putrinya setelah mengikuti proses perkuliahan selama 6 semester, wisudawati telah berhak menyandang sebutan Ahli Madya Kebidanan,” ungkap Ida Baroroh.

Ditambahkan Ida Baroroh bahwa dalam rangka peningkatan kualitas Dosen, Akbid Harapan Ibu Pekalongan pada saat ini seluruh dosen telah menyelesaikan Pendidikan S2.

Baca Juga:Pneumonia Selalu Mengintai Anak-Anak Kita, Ini Cara Mudah Pencegahannya menurut IDAIRahasia Fisik Prajurit Kodim Pekalongan Tetap Bugar: Rutin Jalan Kaki Sejauh 5 Km!

Akbid Harapan Ibu Pekalongan juga telah Terakreditasi B berdasarkan Keputusan Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi Kesehatan (LAM-PT Kes).

0 Komentar