Strategi Atasi Beda Pendapat Soal Mendidik Anak Versi Shiren Sungkar dan Teuku Wisnu

Mendidik anak
0 Komentar

Radarpekalongan.id – Dalam mendidik anak, tiap orang pasti memiliki cara masing-masing. Termasuk juga Shiren Sungkar dan Teuku Wisnu.

Pasangan yang telah dikarunia tiga anak, Teuku Adam Alfatih (8), Cut Hawwa Medina Alfatih (6), dan Cut Shafiyyah Mecca Alfatih (5) ini punya trik jika ada perbedaan pendapat soal mendidik anak-anaknya.

Bagaimana cara mengatasi perbedaan pendapat dalam mendidik anak ala Shiren Sungkar dna Teuku Wisnu?

Kuncinya adalah kerjasama dan menjalin komunikasi dengan baik. Hal ini dilakukan agar tidak terjadi pertengkaran saat berbeda pendapat.

Baca Juga:Tak Mau Rezeki Suami Istri Seret? Gus Baha’ Beberkan RahasianyaIngin Hidup Berubah Lebih Baik, Lakukan Amalan Ini Kata Ustadz Adi Hidayat!

“Saling kerja sama ya dalam mendidik anak itu enggak mungkin keputusan sendiri-sendiri. Setiap sebelum tidur kita ngeluangin waktu untuk ngobrol pendidikan anak-anak, karena enggak mau jadi berantem” kata Shireen, dikutip dari InsertLive.

Bagi Shiren perbedaan pendapat dalam mendidik tidak boleh dibiarkan berlarut-larut, terlebih ia memiliki pengalaman buruk dari perceraian kedua orang tuanya.

Belajar dari pengalaman tersebut, Shiren dan Wisnu lebih banyak berkomunikasi tentang bagaimana pola mengasuh serta mendidik anaknya. Mereka berharap ketiga buah hatinya bsia terjamin.

Sejak dini, kita sudah bisa menentukan pola asuh dan cara mendidik anak kita.

Kata pendidik, dan inisiator Kampus Guru Cikal, Najeela Shihab, pola asuh yang kita terapkan untuk anak bisa berdampak sampai anak besar nanti.

“Keluarga adalah pendidik utama dan pertama dan kita mau anak jadi mandiri, bahagia dan cerdas. Karena kita mau jadi keluarga yang belajar dan berdaya,” tutur wanita yang akrab disapa Ela itu.

Selain itu, menurut Ela, tugas utama orang tua selain mencintai anaknya adalah memahami perkembangannya. Tahap perkembangan anak yang berbeda bisa disesuaikan dengan pola asuh yang akan diterapkan.(*)

0 Komentar