8 Cara Mengecilkan Pori-pori Wajah Secara Alami, Hemat dan Praktis, Ada Semua di Rumah!

cara mengecilkan pori-pori wajah secara alami
8 Cara Mengecilkan Pori-Pori Wajah Secara Alami, Tanpa Modal, Ada Semua di Rumah! (YouTube.com/ Christina Immanuel)
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Masalah pori-pori besar seringkali mengganggu penampilan. Tak ayal, banyak yang berlomba mencari skincare untuk pori-pori besar sebagai solusinya. Namun, untuk kamu yang tidak memiliki modal besar bisa menggunakan cara mengecilkan pori-pori wajah secara alami. 

Ada banyak penyebab yang membuat masalah kulit satu ini terjadi. Mulai dari kerutan, hormon yang tidak seimbang, sinar matahari, sering memencerta area wajah hingga kebiasaan mengkonsumsi makanan berlemak tinggi. Meski pori-pori terbuka merupakan hal wajar, namun ketika sudah terlalu lebar juga cukup mengganggu.

Nah, supaya kamu tak perlu pusing lagi, berikut delapan cara mengecilkan pori-pori wajah secara alami. Dijamin hemat dan praktis, bahkan tanpa modal, karena semua tersedia di rumah. Yuk, simak!

1. Es Batu

Ilustrasi es batu. (Freepik)

Baca Juga:Apakah Bedak Kelly Aman atau Tidak? Yuk, Simak 5 Fakta Pentingnya!7 Cara Menghilangkan Pori-pori di Wajah, Paling Realistis, Aman Tanpa Efek Samping!

Cara mengecilkan pori-pori wajah secara alami yang pertama adalah es batu. Pilihan bahan alami satu ini paling mudah namun memberikan efek yang efektif.

Bahkan, selain menggunakan skincare untuk pori-pori besar, jika kamu menggunakan es batu setiap pagi dengan teratur, itu juga bisa membantu mengecilkan pori-pori secara permanen. Sebab, melancarkan sirkulasi darah di area wajah dan meningkatkan kesehatan kulit. Cara ini bahkan banyak digunakan para MUA ternama sebelum merias wajah kliennya.

2. Putih Telur

Tentunya, hampir semua orang selalu memiliki persediaan telur di rumah bukan? Selain mengenyangkan, nyatanya telur bisa menjadi salah satu  cara mengecilkan pori-pori wajah secara alami.

Caranya dengan membuat masker putih telur. Kemudian, oleskan ke seluruh area wajah hingga merata. Selanjutnya, tutupi area wajah dengan tisu. Biarkan selama beberapa waktu hingga tisu dan telur saling menempel. Setelah kering, kupas tisu dari area mawaj dan bilas menggunakan air hingga bersih.

3. Cuka Apel

Cara mengecilkan pori-pori wajah secara alami selanjutnya yaitu menggunakan cuka apel. Bahkan, bisa digunakan sebagai toner wajah sehari-hari lho.

Adanya kandungan anti mikroba dan sifat anti inflamasi membuat bahan alami ini sangat ampuh dalam mengatasi pori-pori besar dan mengobati jerawat yang muncul. Jika digunakan secara teratur, kamu juga bisa mendapatkan kulit yang kencang dan terhindar dari anda penuaan.

0 Komentar