RADARPEKALONGAN.ID – Bagi pecinta otomotif, siapa sih yang tidak mengenal Jazz GD3 2004, yang mendapatkan gelar sebagai si raja hatchback, dan memiliki beberapa generasi sampai 2 dekade.
Pada zaman itu, Jazz GD3 2004 ini merupakan satu-satunya mobil bertipe hatchback, yang diproduksi langsung oleh Honda Indonesia, dan sukses menarik pasar anak muda.
Hal ini karena, Jazz GD3 2004 ini memiliki body yang compact serta tampilan yang cukup sporty, hal inilah yang menjadikan mobil keluaran Honda ini banyak disukai.
Baca Juga:Ingin Jadi Pusat Perhatian Beli Saja Mobil Honda Civic Estilo, Mobil Tua Langka Keluaran Tahun 90 An !Sudah Ada Sunroofnya Honda CR-V Hybrid 2023 Tampil Semakin Mewah Tak Tertandingi!
Pada saat peluncurannya, Jazz GD3 2004 ini masih diimpor dari Thailand dan memiliki status sebagai mobil CBU (Completely Bulit Up), dan barulah beberapa tahun setelahnya mulai di produksi di Tanah Air.
Meskipun untuk generasi terakhirnya Jazz GK5 sudah berhenti di produksi, namun peminatnya masih banyak, terutama untuk warna-warna tertentu, seperti putih dan kuning.
Nah buat kamu yang tertarik memiliki Jazz GD3 2004, berikut kami berikan informasinya mengenai spesifikasi yang ditawarkan oleh si raja hatchback dari Honda ini.
1. Mesin Jazz GD3 2004
Mobil Jazz GD3 ini memiliki mesin berteknologi i-DSI, yaitu sebuah teknologi yang hanya dimiliki oleh pabrikan Honda.
Mesinnya sendiri dibekali dengan mesin berkapasitas 1.5L, dan mampu menghasilkan tenaga sebesar 88 horse power pada putaran mesin 5.500 rpm.
Sedangkan torsinya sendiri, Jazz GD3 2004 ini dapat menghasilkan torsi puncak sebesar 128 Nm pada putaran mesin 2.700 rpm.
Tenaga serta torsinya tersebut disalurkan kedua roda depan melalui dua pilihan transmisi, yaitu otomatis CVT dengan 7 percepatan, dan manual dengan 5 percepatan.
Baca Juga:Bau Badan Minggat dengan Nivea Deodorant Bagus, Wanginya Awet Hingga 48 Jam!Ubah Kebiasaan Ini karena Bisa Menjadi Penyebab Insomnia pada Malam Hari, Jangan Tidur Siang Lebih dari Jam 3 Sore!
Untuk mesin i-DSI ini mengandalkan 8 buah katup dan 8 busi, i-DSI sendiri merupakan sebuah pengembangan honda dengan desain yang cukup compact, ringan dan memiliki efisiensi tinggi.
Berkat mesin i-DSI ini, menjadikan Jazz GD3 2004 memiliki tenaga yang lebih responsive, konsumsi bahan bakarnya juga terbilang cukup irit, dan emisi gas buangnya jauh lebih bersih.
Pihak Honda juga menawarkan varian VTEC, yaitu jika kamu ingin memiliki mobil dengan akselerasi yang lebih responsive lagi dibandingkan i-DSI.