Bukan Healing ke Pantai atau Gunung, 5 Kegiatan Self Care Sederhana Bisa Dilakukan dengan Mudah di Rumah!

Kegiatan self care sederhana
ilustrasi perempuan bahagia/pexels
0 Komentar

Setidaknya, luangkan waktu selama lima menit saja untuk berjalan kaki menikmati sore atau suasana sekitar. Juga sebagai ganti olahraga yang kita tinggalkan.

Dengan melakukan kegiatan self care sederhana ini, akan membuat kita merasa lebih nyaman dan merangsang pikiran positif. Kamu juga bisa mengusir rasa jenuhmu sebab melihat kehidupan di luar rutinitasmu.

Jadi, dengan aktivitas fisik kecil seperti berjalan kaki selama lima menit saja, kamu bisa menemukan semangat baru.

4. Membuat Daftar Terimakasih

ilustrasi menulis/unsplash

Baca Juga:WOW Daftar Menu Diet Sehat Ini Ternyata Kunci Turunkan Berat Badan, Nomor 7 Sering Disepelekan!Ayo Buktikan 8 Cara Diet Sehat yang Mudah dan Cepat Ini, Lemak Dijamin Langsung Minggat!

kegiatan self care sederhana selanjutnya yang baik untuk kesehatan mental adalah dengan membuat daftar terimakasih.

Kegiatan ini bisa kamu lakukan jika ada pikiran negatif yang membebanimu. Tulislah beberapa hal yang patut kamu syukuri sehingga kamu bisa fokus pada hal-hal positif saja. Tidak terkungkung pada pikiran negatif tadi.

Daftar terimakasih ini akan membuatmu merasa tenang, meningkatkan kebahagiaan, dan juga menjadi pengingat, track record, serta pencapaian apa yang sudah kamu lalui selama ini.

5. Membuat Jurnal

Tidak hanya dalam situasi khusus, membuat jurnal adalah kegiatan self care sederhana yang bisa kamu lakukan setiap hari.

Kegiatan ini dilakukan dengan cara merefleksikan diri dan menulis apapun yang terpikirkan dalam kepala. Dengan begitu, pikiran akan menjadi lebih tenang, rileks, dan mampu meningkatkan kesadaran.

Membuat jurnal juga bisa kamu lakukan di mana saja. Di sela-sela aktivitas, ketika sedang menikmati waktu santai di taman, atau keadaan apapun.

Jurnal juga bisa kamu catat di smartphone atau media apapun, tidak harus buku. Sebab yang paling penting adalah kegiatan refleksi pikirannya, bukan medianya.

Baca Juga:Gampang Banget! Ini 9 Cara Diet Sehat yang Cepat dan Aman untuk Turunkan Berat Badan7 Cara Diet Sehat Efektif Turunkan Berat Badan, Kamu Bakal Kaget Lihat Hasilnya!

Itulah beberapa kegiatan self care sederhana yang bisa kamu lakukan di rumah, atau bahkan dimana pun kamu berada.

Cukup luangkan waktu selama lima menit untuk merawat diri sendiri agar mampu menjadi pribadi yang lebih baik setiap waktunya. (*)

0 Komentar