6 Manfaat Buah Pisang untuk Kesehata dan Ibu Hamil

Buah pisang
Manfaat buah pisang bagi kesehatan dan ibu hamil ( foto : freepik.com)
0 Komentar

Ia mengandung serat tinggi yang bisa membantu melancarkan pencernaan. Serat juga bisa membantu mengontrol lemak, gula darah dan kolesterol.

Di sisi lain, pisang kuning dan matang mengandung jumlah pati resisten dan serat total yang lebih rendah.

Baik pektin dan pati resisten dalam buah pisang, keduanya dapat mengurangi napsu makan dan membuat tubuh lebih terasa penuh dan kenyang.

Baca Juga:SMPN 8 Pekalongan Siap Maju Adiwiyata NasionalRatusan Warga Muhammadiyah Kabupaten Pekalongan Ikuti Pengajian Silaturahmi dan Peresmian Gedung Baru Serta Peletakan Batu Pertama Masjid Putri IMBS

  1. Membantu perkembangan sumsum tulang belakang janin

Selama kehamilan, asam folat sangat penting bagi perkembangan otak dan tulang belakang janin.

Kekurangan asam folat bisa menyebabkan cacat bawaan ataupun kelahiran prematur. Nah pisang sendiri merupakan sumber asam folat yang bisa membantu mengurangi masalah tersebut.

  1. Mencegah anemia

Ibu hamil membutuhkan 2 kali lipat zat besi dibandingkan wanita yang tidka hamil. Tubuh ibu hamil membutuhkan banyak darah untuk membuat pasokan oksigen pada bayi.

Jika ibu hamil tidak memiliki cukup simpanan zat besi, maka ia bisa mengalami anemia. Nah untuk mengatasinya ibu hamil bisa mengkonsumsi pisang.

Pisang sendiri mengandung zat besi yang bisa meningkatkan zat besi pada ibu hamil, sehingga mengurangi resiko anemia.

  1. Menjaga fungsi ginjal

Potasium yang terdapat dalam pisang sangat penting untuk mengontrol tekanan darah dan fungsi ginjal yang sehat.

Sebagai sumber makanan kalium yang baik, manfaat pisang bisan membantu menjaga kesehatan ginjal.

Baca Juga:Monitoring Literasi Numerasi Program Organisasi Penggerak (POP) LP Ma’arif NUInilah Doa Utama yang Dianjurkan untuk Dipanjatkan pada Bulan Dzulqo’dah

Studi di International Journal of Cancer mengatakan, mereka yang makan pisang 2–3 kali per minggu 33% lebih kecil kemungkinannya untuk terkena penyakit ginjal.

Penelitian lain mencatat bahwa mereka yang makan pisang 4–6 kali seminggu hampir 50% lebih kecil kemungkinannya untuk mengidap gagal ginjal.

Nah, itulah manfaat buah pisang yang bagi kesehatan dan ibu hamil. Yuk jangan lupa rajin konsumsi buah pisang ya!(*)

0 Komentar