Menjelajahi 5 Destinasi wisata di Pacitan yang Seru, Unik, dan Menarik

destinasi wisata di Pacitan
Indahnya Grojongan Dhuwur yang mampu menenangkan hati (foto/ facebook)
0 Komentar

Untuk lokasinya sendiri, Sungai Maron ini berlokasi di Desa Dersono Pringkulu, Pacitan. Untuk bisa berkunjung ke tempat ini kalian hanya perlu membayar tiket masuk sekitar Rp.5000/orang.

Kemudian, untuk menyewa perahu mulai dari Rp.100.000-Rp.200.000. Harga tersebut tergantung kondisi perahu.

Sedangkan apabila kalian ingin perahu yang kalian tumpangi bersanda, maka kalian cukup menambah biaya sebesar Rp.50.000 saja.

Baca Juga:Dijuluki Sebagai Kota 1.000 Goa, Ini Beberapa Destinasi wisata Goa di Pacitan yang Unik dan Menarik untuk Dikunjungi4 Pantai di Pacitan dengan Keindahan dan Daya Tarik yang Khas

Hutan Pinus Gemaharjo

Yuk melangkah ke wisata alam yang penuh dengan jejeran pepohonan rindang di Pacitan. Destinasi wisata di Pacitan tersebut bernama Hutan Pinus Gemaharjo.

Di sini kalian akan dimanjakan dengan jejeran Hutan Pinus yang memberikan udara yang segar dan asri. Sehingga tempat ini sangat cocok bagi kalian yang ingin merefreshkan otak dan merelaksasikan tubuh.

Di sini juga  disediakan gardu pandang yang mana dapat kalian gunakan untuk menikmati keindahan Hutan Pinus dari atas ketinggian.

Di sini kalian juga akan disuguhkan spot foto instaganis hutan pinus sehingga dapat kalian pajang dan pamerkan di sosial media.

Untuk bisa berkunjung kesini, Hutam Pinus Gemaharjo ini berlokasi di Kaligondang, Gemaharjo, Tegalombo, Pacitan.

Untuk bisa memasuki area Hutan Pinus Gemaharjo ini kalian akan dikenakan tarif mulai dari Rp.5000/orang/

Jurug Gringsing

Jurug Gringsing (foto: traveloka)

Sekarang kita kenalan sama salah satu wisata air terjun di Pacitan yuk. Destinasi wisata di Pacitan yang akan kita bahas kali ini bernama Jurug Gringsing.

Baca Juga:5 Wisata Pantai di Pacitan yang Indah dan Populer dengan Fasilitas yang Lengkap untuk Manjakan WisatawanDaftar 6 Destinasi Wisata Pantai di Pacitan Hits yang Memiliki Panorama Sangat Indah dan Eksotis

Jurug yang berlokasi di Dusun Krajan Gringsing, Kecamatan Tegalombo, Pacitan ini memawarkan pesona alam yang indah dan eksotis.

Air terjun yang berundah yang dikelilingi panorama alam yang masih asri ini memiliki ketinggian sekitar 20 meter dengan aliran air yang jernih dan menyegarkan.

Bebatuan berukuran besar dan kokoh dengan bentuk tidak beraturan dan air terjun  yang jatuh dari ketinggian ini dapat menjadi spot foto yang instagramable.

0 Komentar