Inilah 6 Parfum Wanita yang Wanginya Tahan Lama, Siap Jadi Pusat Perhatian karena Harumnya Kelas Dunia!

parfum wanita yang wanginya tahan lama
ilustrasi parfum wanita yang wanginya tahan lama/pexels
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Kamu sedang mencari parfum wanita yang wanginya tahan lama? Jangan bingung dan repot, simak ulasan ini saja sampai akhir karena akan membocorkan deretan parfum kelas dunia yang wanginya bikin kamu jadi pusat perhatian.

Yap, parfum adalah salah satu produk kecantikan untuk melengkapi penampilan. Kamu bisa tampil dengan lebih percaya diri saat harumnya bisa dinikmati olehmu ataupun orang sekitar. Tidak cuma itu saja, wangi parfum juga bisa menjadi identitas dirimu.

Nggak jarang kalau orang yang terbiasa memakai jenis parfum X, maka akan diidentikkan wanginya dengan dia seorang. Tapi kamu harus menemukan parfum dengan kualitas yang bagus dan tahan lama biar nggak semprat-semprot berlebihan.

Baca Juga:Ini Dia 5 Skincare untuk Menghilangkan Flek Hitam, Nggak Perlu Pusing Lagi Mikirin Dark Spot!Bukan Asal Semprot! Begini 7 Cara Agar Wangi Parfum Tahan Lama, Nggak Perlu Pakai Tiap Jam

Parfum Wanita yang Wanginya Tahan Lama

Menggunakan parfum dengan ketahanan aroma yang lama bisa membuatmu nggak repot mengkhawatirkan bau badan. Kamu juga bisa lebih percaya diri tanpa harus mengaplikasikan parfum berkali-kali.

1. Chanel No.5 Women

ilustrasi produk/pexels

Kalau kamu penggemar Blackpink, mungkin sudah nggak asing dengan parfum ini. Yap, parfum wanita yang wanginya tahan lama ini juga dipakai salah satu member Blackpink, Jennie yang merupakan Brand Ambassador Chanel.

Aromanya terdiri dari kombinasi wangi vanilla, jasmine, dan may rose memberikan kesan elegan dan feminin. Kamu bisa memakai Chanel No.5 Women untuk berbagai acara spesial, seperti ulang tahun pernikahan, pesta, dan lain sebagainya.

Tersedia dalam dua ukuran, yaitu 50 ml dan 100 ml, kamu bisa membelinya dengan harga mulai 1,8 jutaan.

2. Yves Saint Laurent Black Opium

Sebagai gambaran, parfum wanita yang wanginya tahan lama ini memiliki aroma buah pir, bunga limau, pink pepper pada top notes-nya. Ada paduan licorice, bitter almond, melati dan kopi untuk middle notes. Sementara base notes berupa cashmere wood, cedar patchouli dan vanilla.

Jadi wangi yang ditinggalkan akan terasa halus dan menenangkan. Kamu bisa menggunakannya untuk beraktivitas di luar. Yves Saint Laurent Black Opium dibanderol dengan harga mulai 1,3 jutaan.

0 Komentar