Dalam Peringati BBGRM ke-50, Warga Kota Pekalongan Kerja Bakti

Peringati BBGRM ke-50
Warga Kelurahan Medono sedang bergotong royong dalam rangka memperingati BBGRM ke-50. (Radarpekalongan.id/Kominfo)
0 Komentar

PEKALONGAN, RADARPEKALONGAN.ID – Dalam rangka peringati BBGRM ke-50, singkatan dari Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat, Warga Kota Pekalongan melakukan kerja bakti di lingkunganya masing-masing pada Jum’at (26/5/2023).

Hal itu sesuai Surat Edaran Walikota agar dalam peringati BBGRM ke-50, jajaran pegawai kelurahan, kecamatan, OPD, dan masyarakat Kota Pekalongan untuk menggiatkan kerja bakti atau gotong royong di lingkungan masing-masing.

Jajaran pegawai di lingkungan Pemkot Pekalongan dan masyarakat kompak kerja bakti di lingkungan masing-masing. Salah satunya pegawai di Kelurahan Banyurip dan Kuripan Yosorejo yang sejak pagi tadi seluruh pegawainya membersihkan lingkungan kelurahan.

Baca Juga:Kader Lestari PKK Kota Pekalongan Mengabdi Selama 40 Tahun, Inggit Berikan Kado ApresiasiKiat DKP Kota Pekalongan Dalam Pelayanan Perizinan Perikanan, Begini Caranya?

Warga Peringati BBGRM ke-50 Dengan Kerja Bakti

Kepala Seksi Pemberdayaan Masyarakat, Ketentraman, dan Ketertiban Umum Kelurahan Kuripan Yosorejo, Eko Pramono mengatakan, kegiatan kerja bakti serentak ini sangat positif.

“Dengan kerja bakti ini lingkungan akan semakin bersih, tertata atau rajin, dan nyaman. Sehingga masyarakat nyaman dan terlayani dengan baik,” tuturnya.

Warga Kelurahan Medono sedang bergotong royong dalam rangka memperingati BBGRM ke-50.(Radarpekalongan.id/Kominfo)

Senada disampaikan Lurah Medono, Marwoto. Ia mengaku telah menginstruksikan masyarakat sampai ke tingkat RT untuk kerja bakti dalam rangka peringati BBGRM ke-50.

“Sesuai Edaran Walikota untuk kegiatan peringati BBGRM ke-50 ini kami giatkan kerja bakti di kantor kelurahan dan di lingkungan rumah warga. Kami monitor 80 RT di Kelurahan Medono untuk kerja bakti,” ujar Marwoto.

Marwoto menyebutkan bahwa Kelurahan Medono juara dalam Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) sehingga kegiatan semacam ini terus ia giatkan. (dur)

0 Komentar