Polres Pekalongan Gelar Jumat Curhat di Desa Pododadi, Dengarkan Keluhan dari Warga

Polres Pekalongan Jumat Curhat
0 Komentar

Jumat Curhat Kembali digelar oleh Polres Pekalongan di Desa Pododadi kec. Karanganyar Kab. Pekalongan. Kehadiran Polisi dalam kesempatan ini untuk mendengarkan keluhan dari masyarakat sekaligus menindaklanjutinya.

Kegiatan dihadiri oleh Kasat Binmas Polres Pekalongan AKP Qurotul Aini Bersama anggota Sat Binmas, Bhabinkamtibmas Desa Pododadi, Kepala Desa Pododadi serta warga masyarakat setempat.

Disampaikan AKP Aini, bahwa pihaknya dalam kesempatan itu untuk bersilaturahmi sekaligus mendengarkan keluhan dan permasalahan dari warga. Ia juga mengatakan akan mengecek keluhan masyarakat yang sudah ditindaklanjuti.

Baca Juga:Koramil Kandangserang dan Nakes Berikan Bantuan Nutrisi ke 20 Balita Suspect StuntingHasil Musyawarah Pemilihan Kepala Desa Antar Waktu Desa Karanggondang, Rudi Prawiro Dapat Suara Tertinggi

Sebagaimana diketahui, bahwa beberapa bulan yang lalu warga di dua Dukuh yaitu Dukuh Sicowet dan Dukuh Wonorejo mengeluhkan adanya anjing peliharaan salah satu warga setempat yang dianggap meresahkan. Dimana keluhan tersebut telah disampaikan warga kepada Bhabinkamtibmas Aiptu Darudin dan Polisi RW Aiptu Agus Imam.

Mereka bersama dengan Bhabinkamtibmas dan Babinsa langsung menindaklanjuti informasi tersebut dengan berkoordinasi dengan kepala desa Pododadi yang selanjutnya mengumpulkan warga yang memiliki hewan peliharaan (anjing) untuk diajak musyawarah di aula Balai Desa Pododadi.

Kegiatan tersebut dihadiri kepala desa Pododadi, Kadus Sicowet, Kadus Wonorejo, tokoh agama serta warga pemilik hewan peliharaan (anjing).

Kasat Binmas Polres Pekalongan, dalam kesempatan itu mengapresiasi atas problem solving yang telah diselesaikan Bersama Bhabinkamtibmas, Babinsa, Polisi RW dan Pemerintah Desa serta warga.

Maka dari itu, pihaknya akan memastikan apakah anjing peliharaan tersebut sudah benar-benar diikat di kandang atau belum, sehingga keluhan serupa tidak akan terulang lagi.

Ia pun mengajak seluruh elemen masyarakat, khususnya Desa Pododadi untuk bersinergi dalam menjaga keamanan demi terwujudnya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

0 Komentar