Stop Menolak, Kamu Berhak Menerima Pujian

Setiap Orang Berhak Menerima Pujian
Dibandingkan menolak, kamu perlu respons pujian dengan baik. (Sumber: freepik.com)
0 Komentar

Pahami Nilai Dirimu

Budaya kita mengajarkan untuk berendah hati, contohnya nilai andhap asor (rendah hati) dalam budaya Jawa. Sehingga, ketika mendapatkan pujian, kamu merasa membuat kesalahan atau melakukan kesombongan.

Maka, Donaldson menyarankan bahwa kamu perlu menghilangkan rasa terbut dan menyadari bahwa menerima pujian tidak lantar membuatmu terlihat sombong. Kamu tidak perlu meremehkan hal-hal hebat dalam dirimu.

Tidak apa-apa untuk melakukan hal baik dan menyadari bahwa kamu melakukannya.

Jangan Menangkis Pujian

Baca Juga:Ayo Investasi Diri! 10 Cara Jadikan Diri Sendiri Sebagai Aset untuk Meraih SuksesAvoidant Attachment Jelaskan Ketakutanmu Menjalin Hubungan

Pujian, seberapa pun kecilnya, merupakan sesuatu yang besar dan kamu perlu untuk mengakuinya dan membiarkan orang lain mengungkapkan rasa terima kasihnya kepadamu.

Kamu mungkin masih canggung untuk memberikan respons tertentu, maka mulailah dulu dengan mendengarkannya dan berhenti memandangnya sebagai sesuatu yang tidak berarti.

Usir Pikiran Negatifmu

Suara yang paling kuat adalah suara yang ada di dalam dirimu. Tidak peduli sebanyak apa pun orang yang berterima kasih kepadamu, ketika kamu tidak mencintai dirimu sendiri, maka itu tidak ada artinya.

Pikiranmu lebih sering menang, itu sebabnya menerima pujian membuatmu merasa tidak nyaman.

Untuk mengatasinya, kamu perlu menyadari hal-hal negatif yang bersarang di pikiranmu dan menggantinya dengan kata-kata yang positif.

Berlatihlah Untuk Mengapresiasi Diri

Merasa nyaman menerima pujian dari orang lain muncul karena kamu naman menghargai dirimu sendiri. Setiap berhasil melakukan sesuatu, berterima kasihlah pada dirimu.

Merayakan kemenangan juga penting untuk membuatmu tetap termotivasi dan bersemangat menghadapi tantangan yang baru.

Bagaimana Respons yang Tepat Ketika Dipuji?

Respons yang tepat ketika dipuji. (Sumber: freepik.com)

Baca Juga:6 Aspek Kedewasaan: Apakah Saya Sudah Dewasa?Barnum Effect, Menjebakmu dalam Popularitas Zodiak hingga Tes Kepribadian

Ada empat cara yang bisa kamu terapkan untuk memberikan respons yang tepat ketika menerima pujian.

Ucapkan Terima Kasih

Bahkan ketika kamu bingung untuk menanggapi dengan cara apa, kamu lebih baik mengucapkan terima kasih. Paling tidak, cobalah untuk bersikap ramah dan terbuka ketika dipuji. Jangan memberikan respons berupa penolakan atau meremehkan kalimat yang diberikan kepadamu, agar orang lain juga tidak merasa sia-sia mengatakan hal tersebut kepadamu.

0 Komentar