Gila! Tablet Xiaomi Pad 6 Siap jadi Perusak Pasar dengan Performa Juara dan Harga Kaki Lima

Xiaomi Pad 6
Tablet Xiaomi Pad 6 resmi hadir di Indonesia. (Foto: instagram/@xiaomi.indonesia)
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Kali ini ada kabar gembira nih, buat kamu yang sudah lama menantikan tablet terbaru dari Xiaomi. Akhirnya, Xiaomi Indonesia telah resmi meluncurkan tablet terbaru mereka yakni Xiaomi Pad 6. Xiaomi Indonesia telah mengkonfirmasi bahwa Xiaomi Pad 6 telah resmi dijual di tanah air mulai Selasa 8 Agustus 2023 lalu.

Tablet Xiaomi Pad 6 ini memang hadir sebagai andalah Xiaomi dalam menghadapi kerasnya persaingan pasar tablet tanah air. Tablet satu ini adalah penerus tablet Xiaomi sebelumnya yakni Pad 5. Tablet terbaru dari Xiaomi ini tentu saja hadir dengan membawa berbagai keunggulan daripada generasi sebelumnya, seperti chipset yang lebih powerful dan baterai yang lebih luas. Untuk segi harga, Tablet terbaru dari Xiaomi ini juga masih tergolong murah untuk dikelasnya karena dibandrol diharga kurang dari 5 jutaan saja.

Gimana, apakah kamu juga penasaran dan tertarik memiliki tablet satu ini? Nah, sebelum memutuskan untuk membelinya, alangkah baiknya kamu baca ulasan terkait tablet terbaru dari xiaomi yang telah kami rangkum berikut ini.

Baca Juga:10 Hal yang Perlu Kamu Tahu Sebelum Beli Itel P40 128GB, Jangan Asal Tergiur Baterai Besar dan Harga Murah SajaBaterai Super Gila! Itel P40 128GB Hadir dengan Baterai 6000 mAh Berkemampuan Fast Charging 18 Watt

Tablet Xiaomi Pad 6 Worth It untuk Dibeli?

Dalam segi tampilan, Xiaomi Pad 6 masih mirip seperti pendahulunya yakni Xiaomi Pad 5 dengan desain yang simpel namun tetap elegan. Namun Xiaomi sedikit merombak modul kamera belakang tablet ini menjadi lebih besar. Modul kameranya ini menampung 1 kamera utama dan sebuah lampu LED Flash. Xiaomi Pad 6 ini hadir dalam dua pilihan warna yakni gray dan blue.

Untuk segi dimensinya sendiri, tablet satu ini memiliki panjang 253.95mm, lebar 165.18mm dan ketebalan: 6.51mm. Kemudian untuk beratnya cukup ringan yakni hanya 490 gram saja.

Beralih ke sektor layarnya, tablet satu ini dilengkapi sebuah punch hole di sisi tengah yang menampung kamera depan. Xiaomi Pad 6 ini juga dilengkapi quad speaker yang powerful karena telah berteknologi Dolby atmos.

Tablet ini juga telah dibekali aksesoris yang dapat kamu beli secara terpisah berupa cover keyboard sehingga dapat melindungi tablet ini dan juga dapat mendukung perbagai kebutuhan harianmu.Tablet Xiaomi Pad 6 ini juga telah mendukung stylus Xiaomi pen generasi kedua sehingga membuat pengalaman menulis maupun menggambar di tablet ini semakin smoot.

0 Komentar