Bantu Sekolah Belanja Kebutuhan, Kemendikbudristek Luncurkan Aplikasi SIPlah

Bantu Sekolah Belanja Kebutuhan, Kemendikbudristek Luncurkan Aplikasi SIPlah
Ilustrasi penggunaan HP (@brgfx/freepik.com).
0 Komentar

PEKALONGAN, Radarpekalongan.id – Kemendikbudristek telah meluncurkan merdeka belajar episode ke-12 : Sekolah Aman Berbelanja Melalui Sistem Informasi (SIPlah).

Kehadiran SIPlah mampu memberikan kelegaan kepada sekolah-sekolah, lantaran aplikasi tersebut bisa membantu sekolah untuk membelanjakan barang kebutuhan secara daring, fleksibel dan aman.

Hal tersebut tentunya mendapatkan apresiasi dari Kepala-kepala sekolah yang turut mendapatkan kemudahan dalam berbelanja pengadaan kebutuhan sekolah.

Baca Juga:Sempat Vakum, FH Unikal Revitalisasi Kepengurusan Ikatan AlumniPAS Usai, SMK Syafi’i Akrom Gelar Class Meeting Optimalkan Potensi Siswa

Terkait tata kelola keuangan, SIPlah mempermudah pendokumentasian bukti transaksi sehingga bisa lebih transparan, akuntabel Sera efisien. Karena para guru tidak perlu menyusuri dari toko ke toko untuk mencari barang yang dibutuhkan oleh sekolah.

SIPLah sendiri merupakan sistem digital yang dapat dimanfaatkan oleh sekolah dalam membelanjakan pengadaan barang secara darin, yang perolehan dananya bersumber dari BOS. Menggunakan SIPlah sekolah bisa berbelanja dengan aman sebab alur pembelanjaan dijamin sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Selain itu, akan lebih banyak pilihan mitra pasar dan penyedia; lebih banyak pilihan mitra pengiriman; fitur-fitur yang tersedia lebih lengkap terdiri dari pembatalan transaksi, aduan, serta dasbor pemantauan status transaksi untuk menghindari kesalahan maupun penipuan.(mal/Kemdikbudristek)

0 Komentar