Ada 7 jenis mental block berbeda yang sering menjadi pengganggu produktivitas yang perlu kita ketahui, yaitu:
- Self doubt atau keraguan diri adalah bentuk keraguan akan kemampuan serta performa diri sendiri. Entah sudah melakuakn apa untuk menaikkan kualitas diri, penderita tetap merasa memiliki nilai diri yang kecil.
- Indecision atau keraguan, yaitu ketidak mampuan untuk memilih atau mengambil keputusan. Penderita akan merasa snagat was-was dengan opsi yang dia punya.
- Fixed mindset atau pola pikir tetap, yaitu pola pikir dimana masa lalu menjadi pembatas akan apa yang bisa dilakukan di masa depan.
- Comparison atau perbandingan, hal yang sudah banyak terjadi, yaitu membandingkan kemampuan diri, prestasi, peluang serta prestasi dengan orang lain.
- Uncertainty atau ketidakpastian, yaitu kondisi dimana keputusn sudah dibuat tapi tidak bisa menemukan jalan keluar untuk menyelesaikan masalah yang dihadapi.
- No limits atau ketiadaan batas, yaitu saat seseorang memiliki banyak minat, upaya serta kemampuan untuk melebih-lebihkan dirinya sendiri. Hal ini cenderung memebuat seseorang sulit membagi fokus hingga mendapat tekanan batin.
Tips Mengatasi Mental Block
Meski sulit untuk dikendalikan, metal block masih bisa diatasi dimulai dari diri sendiri.
- Menulis. Kamu bisa meluangkan sedikit waktu untuk sekedar menuliskan apa yang tengah menggangggu pikiran kamu. Catat sedikit tentang isi pikiran kamu dan mulailah lihat pikiran tersebut dari perspektif lain. Menulis bisa membantu menguraikan sedikit kekusutan dalam pikiran, dan menjabarkannya dalam tulisan juga bisa membantu kamu menemukan solusi secara lebih efektif.
- Kerjakan tugas-tugas kecil terlebih dahulu. Sebelum kamu benar-benar merasa tersendat, lihatlah sekeliling kamu dan mulai kerjakan hal kecil yang bisa kamu pegang. Misalnya saja, mengerjakan PR mingguan terlebih dahulu sebelum tugas akhir semester.
- Ubah lingkungan. Kondisi meja kerja, udara ruang kerja, serta kondisi ruangan kerap kali menjadi penyebab sesorang merasa tertekan dan tidak betah untuk menyelesaikan ekerjaan dalam sekali duduk. Cobalah untuk mengubah suasana ruangan dan meja kerja. Atau kamu bisa cari tempat lain untuk mengatasi mental blcok ini.
- Istirahat secukupnya. Istirahat jka sudah waktunya, jangan memaksakan diri untuk menyelesaikan sesuatu dalam satu malam hingga menyebabkan kamu lupa tidur. Kondisi tubuh dan otak yang baik dengan istirahat cukup akan menjadi booster untuk produktivitas.