Gaslighting dan 5 Efeknya pada Kesehatan Mental

gaslighting, perilaku manipulasi emosi
Gaslighting bukanlah hal yang wajar, kamu harus tahu dampaknya pada kesehatan mental jika kamu terjebak dengan orang yang manipulatif! (© Freepik)
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Belakangan ini, kita mungkin sering mendengar istilah gaslighting bertebaran di lini masa media sosial kita. Seringnya istilah ini selalu datang dengan sebuah kisah dari hubungan yang toxic dan sangat manipulatif.

Hubungan ini bisa saja jadi tidak sehat karena pasangan yang selingkuh, melakukan kekerasan, atau menipu. Kemudian dari hal itu, si pasangan yang problematik ini memainkan perasaan serta psikis korbannya dengan memutarbalikkan fakta, membuat korban bingung dengan perasaannya sendiri.

Perasaan bingung dari sang korban inilah yang disebut dengan gaslighting.

Dari sini, kita akan membahas sedikit tentang sifat perilaku manipulatif ini untuk memperdalam pengetahuan kita. Bukan untuk menggunakannya pada orang lain, melainkan untuk menghindarinya, serta mencari solusi untuk menghentikan perilaku ini.

Apa Itu Gaslighting?

© artursafronovvvv dari Freepik

Baca Juga:Ini Dia 7 Perbedaan Honda Vario 125 dan 150, Jangan Bingung Lagi Mau Beli yang Mana9 Tips Perawatan Remot Honda Smart Key

Gaslighting, atau dalam bahasa Indonesia disebut dengan manipulasi emosi, adalah sebuah teknik manipulatif yang digunakan oleh seseorang untuk mengubah kesan dan pemikiran orang lain.

Melalui teknik ini, seseorang dapat mengubah kenyataan, menimbulkan kebingungan, dan meremehkan orang lain sehingga membuat mereka merasa bersalah, bodoh, tak berdaya, dan meragukan kemampuan mereka.

Gaslighting juga merupakan tindakan yang dilakukan untuk mengintimidasi seseorang dengan menyebabkan orang lain merasa bahwa mereka tidak dapat dipercaya atau bahwa mereka sepenuhnya salah.

Tindakan ini menggunakan petbagai taktik seperti mengabaikan, mengkritik, menghina, berbohong atau menyebar fitnah, dan membuat orang lain merasa seolah-olah mereka gila, bodoh atau tidak berharga.

Tindakan ini bisa selain menimbulkan trauma dan stres jangka panjang, juga dapat menyebabkan masalah dalam hubungan atau dalam hidup setiap orang.

Ciri-ciri Perilaku Gaslighting

© yanalya dari Freepik

Perilaku manipulasi emosi ini tentu akan berakibat buruk terhadap korbannya. Untuk itu, kita mengteahui ciri-ciri dari gaslighting. Sehingga sebelum kita jatuh terlalu dalam dalam lubang manipulasi yang dibuat oleh seseorang, kita bisa merangkak keluar terlebih dahulu.

Berikut ini beberapa ciri pasangan atau orang yang memiliki kecenderungan untuk memanipulasi emosi orang lain:

Baca Juga:Hak Perempuan dalam Pendidikan: Memperingati Hari Perempuan Internasional 20238 Hobi yang Menghasilkan Uang: Bermain Game Jadi Salah Satunya!

1. Suka berbohong

Berbohong adalah salah satu paket dari cara memanipulasi emosi dan psikis seseorang. Bahkan pada orang yang tidak memiliki kecenderungan untuk memanipulasi emosi orang secara langsung.

0 Komentar