RADARPEKALONGAN.ID – Menjadi anak kos saat Ramadan memang bukan hal yang mudah. Namun tenang saja, ada beberapa alat yang memudahkan sahur anak kos supaya tidak kerepotan ketika akan berpuasa.
Jauh dari orang tua memang menuntut kita untuk mandiri, tak terkecuali dalam menyikapi urusan sahur dan berbuka saat bulan puasa. Oleh karenanya sebuah keberuntungan ada beberapa alat yang memudahkan sahur anak kos jika kita memilikinya.
Apa saja benda yang memudahkan sahur anak kos di perantauan? Simak benda-benda di bawah ini:
Baca Juga:5 Ide Menu Sahur Tanpa Nasi, Efisien untuk Anak KosHindari Perceraian! 5 Masalah Ekonomi Yang Harus Didiskusikan Bersama Pasangan Sebelum Menikah
1. Panci Listrik, Alat yang Memudahkan Sahur Anak Kos untuk Memasak
foto: My Best
Alat pertama adalah panci listrik. Benda yang satu ini akan sangat membantu kebutuhan anak kos untuk urusan masak memasak.
Bentuknya yang kecil dan ringkas tidak akan memakan banyak tempat. Harganya pun sangat terjangkau, yaitu hanya 80 ribuan saja.
Cara memakainya pun sederhana, hanya menghubungkan colokan panci listrik ke stopkontak dan mengeklik tombol aktif di panci, maka panci siap dipakai.
Panci listrik bisa dimanfaatkan untuk beberapa urusan masak yang simpel, seperti memasak mie, merebus air, menggoreng nugget atau telur, memanggang roti dan tumis menumis sayur.
Memiliki panci listrik di kosan akan sangat membantu, utamanya saat akan sahur.Kita hanya perlu menyiapkan bahan makanan di malam harinya, untuk kemudian dimasak saat akan sahur. Sangat mudah, bukan?
2. Termos Air
shopee/GM Bear
Benda kecil ini sering luput dari perhatian, padahal adanya termos air bisa membantu kebutuhan sahur anak kos.
Baca Juga:5 Obrolan Sebelum Menikah, Pentingnya Membicarakan Hal-hal Ini Bersama Pasangan5 Rekomendasi Wisata Air di Tegal, Cocok untuk Ngabuburit di Bulan Ramadan
Saat sahur umumnya minum air hangat lebih banyak dipilih oleh orang-orang daripada minuman dingin.
Oleh karenanya termos air ini bisa membantu kebutuhan anak kos, cukup memasak air panas saat malam hari dan simpan air panas di dalam termos untuk sahur.
Apalagi saat ini termos air sudah banyak variasinya, mulai dari yang kapasitasnya kecil seperti botol minum air mineral, modelnya sudah lebih menarik, harga yang terjangkau bahkan ada pula termos air yang sudah dilengkapi teknologi yang membuat kita bisa melihat temperatur air di dalamnya.