Banjir di Sidomulyo RW 07 Pasirkratonkramat Belum Surut, Warga Apresiasi Bantuan untuk Dapur Umum

Warga Pasirkratonkramat
BANTUAN - Warga RW 07 Pasirkratonkramat menyampaikan rasa terima kasih kepada berbagai pihak yang telah memberikan bantuan.
0 Komentar

PEKALONGAN – Hingga hari Ahad (2/2/2025), banjir di Sidomulyo RW 07, Kelurahan Pasirkratonkramat, masih setinggi lutut orang dewasa. Genangan air yang belum surut menyebabkan warga tetap waspada dan bergantung pada bantuan dapur umum untuk memenuhi kebutuhan makanan sehari-hari.

Warga RW 07 menyampaikan rasa terima kasih kepada berbagai pihak yang telah memberikan bantuan, termasuk komunitas mobil, LAZISNU, LAZISMU, Banser, serta para dermawan yang disebut sebagai “hamba Allah”. Bantuan tersebut digunakan untuk operasional dapur umum yang didirikan di Masjid Al Ikhlas, menjadi sumber makanan bagi warga terdampak.

“Saat ini, dapur umum masih beroperasi penuh untuk membantu warga. Terima kasih kepada semua pihak yang telah peduli dan membantu kami,” ujar salah satu warga setempat, Humam.

Baca Juga:Haul Al Imam Al Qutub Al Habib Ahmad Bin Abdullah Bin Thalib Alatas Pekalongan 2025, Berikut JadwalnyaPCNU Kota Pekalongan Gelar Ziarah Ulama dalam Rangka Harlah NU ke-102

Meski hujan mulai reda, warga berharap pemerintah setempat segera mengambil langkah untuk mempercepat surutnya air dan mencegah banjir kembali terjadi di masa mendatang. (dur)

0 Komentar