Waspadai Kenakalan Remaja di Era Digital, Wabup Pekalongan Ajak Orang Tua Lebih Peduli

Waspadai Kenakalan Remaja di Era Digital, Wabup Pekalongan Ajak Orang Tua Lebih Peduli
TRIYONO SAFARI - Wakil Bupati Pekalongan, Sukirman secara simbolis menyerahkan bantuan dalam Safari Ramadhan.
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID, KAJEN – Wakil Bupati Pekalongan, Sukirman, mengingatkan masyarakat agar lebih waspada terhadap kenakalan remaja di era digital yang semakin marak. Pesan ini ia sampaikan dalam kegiatan Safari Ramadhan yang digelar di Masjid Al Hikmah, Desa Tosaran, Kecamatan Kedungwuni, Senin (10/3/2025) malam.

Dalam kegiatan tersebut, Wabup Sukirman didampingi oleh Sekda Kabupaten Pekalongan M. Yulian Akbar, serta sejumlah pejabat daerah, termasuk Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan Abdul Munir dan Anggota DPRD Kabupaten Pekalongan Ahmad Muzaki. Rombongan melaksanakan shalat Isya dan tarawih berjamaah bersama warga setempat.

Peran Orang Tua dalam Mengawasi Anak di Era Digital

Wabup Pekalongan Sukirman menekankan bahwa di era digital, tantangan bagi orang tua semakin besar. Pengaruh negatif bukan hanya datang dari lingkungan sekitar, tetapi juga dari media sosial yang bisa berdampak pada perilaku remaja.

Baca Juga:Peluang Jadi Mitra Program Makan Bergizi Gratis (MBG) Masih Terbuka, Ini SyaratnyaPeredaran Rokok Ilegal di Kota Pekalongan Kian Menurun, Wali Kota: Edukasi Jadi Kunci

“Karena itu, kita harus menjaga dan mendorong anak-anak melalui pendidikan yang baik, baik di sekolah formal, madrasah, maupun kegiatan keagamaan. Kita juga harus membekali mereka dengan keterampilan, termasuk bagaimana menggunakan media sosial secara positif,” ujar Sukirman.

Ia menambahkan bahwa media sosial bisa menjadi alat yang bermanfaat jika dimanfaatkan dengan bijak, seperti untuk berwirausaha atau menyebarkan informasi yang positif. Namun, peran orang tua tetap sangat penting dalam mengarahkan anak agar tidak terjebak dalam dampak negatif dunia digital.

Bantuan Hibah untuk Masjid dan Warga Kurang Mampu

Sebagai bentuk kepedulian pemerintah terhadap masyarakat, dalam kesempatan tersebut Wabup Sukirman secara simbolis menyerahkan hibah sebesar Rp50 juta untuk Masjid Al Hikmah. Selain itu, bantuan sembako juga diberikan kepada puluhan warga kurang mampu di sekitar masjid.

Kegiatan Safari Ramadhan ini diharapkan dapat semakin mempererat hubungan antara pemerintah daerah dan masyarakat serta memberikan manfaat nyata bagi warga Kabupaten Pekalongan, khususnya di Desa Tosaran.

0 Komentar