Bantu Tingkatkan Minat Baca, Perpustakaan Unikal Gelar Pemilihan Duta Perpustakaan 2023

Duta Perpustakaan 2023
FOTO - Pemenang Duta Perpustakaan kategori mahasiswa berfoto bersama Ketua IPI, Kepala Perpustakaan dan Warek II Unikal selaku dewan juri.
0 Komentar

KOTA, Radarpekalongan.id – Perpustakaan Prof Dr Ir Soekisno Hadikoemoro Universitas Pekalongan (Unikal) menggelar pemilihan Duta Perpustakaan 2023 dalam rangka membantu meningkatkan minat baca di masyarakat pada umumnya dan civitas akademika Unikal pada khususnya. Penyelenggaraan pemilihan duta perpustakaan 2023 Unikal digelar di gedung F lantai 8, Senin (8/8/2023).

Lalu, apa tugas dari Duta Perpustakaan 2023?

Disampaikan Kepala Perpustakaan Unikal Niken Maharani Hayuningtyas, S.Hum menyampaikan bahwa Duta perpustakaan terpilih harus membantu meningkatkan minat baca dan budaya civitas akademika Unikal serta berkontribusi pada peningkatan indeks literasi masyarakat.

Dewasa ini literasi tidak hanya soal membaca dan menulis literasi terlibat dalam setiap aspek kehidupan manusia. Yang perlu diterapkan adalah mereka yang memiliki kemampuan untuk mengelola memilah dan menggunakan informasi yang diterima dari berbagai sumber guna mensejahterakan serta meningkatkan kualitas hidup.

Baca Juga:180 guru se- Karasidenan Pekalongan dan Tegal Ikuti Temu Pendidik Nusantara ke-10 di Kota PekalonganPas Dikantong! Ini Dia Jilbab Mewah Tapi Murah, Recommended Banget untuk Hijabers

Ditambahkan, ia mengutip laporan dari riset central connecting card University tahun 2016 Indonesia menduduki peringkat ke 60 dari 61 negara di dunia dengan tingkat literasi rendah sedangkan data dari UNESCO menyatakan bahwa minat baca masyarakat Indonesia sangatlah memprihatinkan yaitu hanya sekitar 0,001% yang itu artinya dari 1000 orang hanya ada satu orang yang hobi atau mencintai membaca.

“Miris sekali tentunya, tak berbeda jauh dengan Unikal. Tingkat membaca di Unikal juga masih tergolong rendah, sehingga perlu adanya dobrokan, dorongan dan gerakan bersama untuk maju dalam meningkatkan minat baca,” ungkap Niken.

Oleh karenanya, ia mengajak seluruh civitas akademika Unikal, baik mahasiswa, dosen maupun tenaga kependidikan untuk bersama-sama berkolaborasi dalam meningkatkan indeks minat baca di Unikal dan masyarakat.

“Tujuan dari Duta Perpustakaan 2023 ini adalah yang pertama untuk mempromosikan perpustakaan agar lebih dikenal oleh civitas akademika Unikal dan masyarakat, yang kedua meningkatkan partisipasi aktif untuk lebih memanfaatkan Perpustakaan, yang ketiga sebagai upaya dalam memberikan informasi,” imbuhnya.

Sementara itu, Warek 1 Unikal Zahro SE MSi mengungkapkan apresiasinya atas terselenggaranya pemilihan Duta Perpustakaan 2023 yang terselenggara atas inisiasi Perpustakaan Prof Dr Ir Soekisno Hadikoemoro Unikal. Hal ini tentunya selaras dengan visi Unikal yaitu menjadi Universitas unggulan di bidang iptek yang mampu menghasilkan generasi mandiri profesional dan berakhlak mulia.

0 Komentar