Pesan Wali Kota ke Skuad Persip Pekalongan: Jangan Terlalu Larut Euforia Kemenangan, Tetap Fokus

Pesan Wali Kota ke Skuad Persip Pekalongan: Jangan Terlalu Larut Euforia Kemenangan, Tetap Fokus
Wali Kota Pekalongan bersama Kapolres Pekalongan Kota dan Dandim 0710/Pekalongan memberikan motivasi dan arahan kepada skuad Persip Pekalongan.(foto/media officer persip pekalongan)
0 Komentar

Radarpekalongan.id – Wali Kota Pekalongan, A Afzan Arslan Djunaid menyempatkan diri memberikan motivasi kepada skuad Persip Pekalongan usai pertandingan Persip melawan Persika Karanganyar di Stadion Hoegeng, Sabtu 24 Desember 2022 sore.

Persip Pekalongan berhasil lolos ke babak 8 besar setelah mengalahkan Persika Karanganyar dengan skor 3-0 di pertandingan pamungkas Grup Q babak 18 besar Liga 3 Jateng.

Dengan kemenangan itu, Persip menjadi juara grup dengan mengumpulkan 6 pon hasil dua kali kemenangan yakni menang 2-0 melawan Persipur Purwodadi dan menang 3-0 melawan Persika Karanganyar.

Baca Juga:Persip Pekalongan Jumpa Persab Brebes di 8 Besar Liga 3 Jawa TengahYes! Persip Pekalongan Pastikan Lolos ke Babak 8 Besar Liga 3 Jateng

Usai pertandingan, Wali Kota bersama Kapolres Pekalongan Kota, AKBP Wahyu Rohadi dan Dandim 0710/Pekalongan, Letkol Inf Rizky Aditya, memberikan motivasi dan pengarahan kepada skuad Persip. Wali Kota menyampaikan selamat dan apresiasi atas perjuangan serta hasil yang didapatkan Persip Pekalongan.

Namun dirinya meminta pemain tetap fokus dan kembali mencurahkan perhatian ke pertandingan selanjutnya. “Saya berharap jangan terlalu larut dalam euforia kemenangan, masih ada babak selanjutnya untuk menuju juara. Jangan sampai lengah dan kalah di babak selanjutnya. harus fokus dan bermain dengan sebaik baiknya untuk masyarakat Kota Pekalongan.” pesan Wali Kota.

Persip Pekalongan akan menghadapi Persab Brebes dalam laga babak 8 besar. Pertandingan akan digelar di Stadiom Hoegeng, Senin 26 Desember 2022.(nul)

0 Komentar