6 Rekomendasi Minuman serta Makanan untuk Mengatasi Susah Tidur

makanan untuk mengatasi susah tidur
Insomnia bisa dengan mudah diatasi dengan beberapa jenis makanan dan minuman berikut ini... (© Freepik)
0 Komentar

3. Ikan

Ikan bisa jadi makanan untuk mengatasi susah tidur karena proteinnya yang bermanfaat untuk mengatasi insomnia karena kandungan vitamin B6-nya yang tinggi. Vitamin B6 membantu sintesis melatonin sambil berinteraksi dengan serotonin untuk menormalkan siklus tidur.

Ikan tinggi protein, asam lemak omega-3, dan vitamin D, yang semuanya membantu tidur. Salmon, tongkol, tuna, dan mackerel adalah beberapa contoh jenis ikan yang dapat membantu kamu tidur lebih nyenyak.

Banyak produksi serotonin dan melatonin terjadi akibat dari konsumsi jenis ikan-ikan berlemak ini.

Baca Juga:5 Cara Mengatasi Rasa Malas di Awal PekanKenalan dengan Mesin eSP di Sepeda Motor Honda, Spesifikasi Terbaru 2023

4. Kacang-kacangan

Almond adalah salah satu jenis kacang yang dapat membantu mengatasi insomnia. Kandungan magnesium dan triptofannya yang tinggi dapat membantu mengurangi fungsi saraf dan otak. Almond juga dapat membantu mengatur irama jantung, memungkinkan kamu untuk  tertidur lebih cepat.

Mineral ini dapat membantu menurunkan kadar kortisol, yaitu hormon stres yang sering mengganggu tidur. Jadi, jika kamu mencari makanan untuk mengatasi susah tidur yang tidak terlalu berat, kamu bisa ngemil almond.

5. Susu hangat

© pvproductions on Freepik

Banyak penelitian sebelumnya telah menemukan bahwa minum susu sebelum tidur dapat membantu mengatasi masalah tidur. Tidak diketahui apa penyebabnya, tetapi para spesialis percaya hal itu ada hubungannya dengan tingkat triptofan dan melatonin dalam susu.

Keju, dan yoghurt adalah makanan untuk mengatasi susah tidur dari olahan susu yang dipercaya menjadi sumber triptofan. Jenis makana dan minuman ini terkenal dapat membantu kamu tidur lebih nyenyak dan lebih tenang.

Untuk camilan malam yang bergizi, kamu bisa menggabungkan sereal rendah gula dengan susu rendah lemak, atau pisang dengan yoghurt rendah lemak.

6. Teh chamomile

© jcomp on Freepik

Teh kamomil adalah minuman herbal populer yang mengandung antioksidan dan senyawa yang dapat menyebabkan kantuk dan mengurangi kecemasan. Teh ini juga memiliki flavon, yang merupakan antioksidan yang membantu melawan peradangan, dan apigenin, yang dapat terhubung ke reseptor pada sel otak dan membuat kantuk.

0 Komentar