Fakta Menarik 5 Penyebaran Agama Islam di Indonesia, Simak Penjelasannya

Penyebaran Agama Islam di Indonesia
Penyebaran Agama Islam di Indonesia (SufiLive)
0 Komentar

Ada beberapa kesamaan antara kebudayaan Indonesia dan Islam yang memiliki nuansa ketimuran. Religiusitas yang tinggi dalam Seni budaya Jawa khususnya menjadi alat untuk berdakwah Walisongo.

Walisongo kemudian menggunakan seni budaya Jawa seperti wayang, tembang Jawa, hikayat, pantun dan seni arsitektur. Sunan Kalijaga menggunakan wayang untuk menjelaskan nilai-nilai ajaran Islam dengan halus.

Artinya disesuaikan dengan pemahaman masyarakat terhadap seni budaya yang melekat. Masa-masa penyebaran Islam melalui seni budaya disebut-sebut sangat efektif untuk berdakwah.

Baca Juga:5 Alasan Penting Kenapa Belajar Happy With KGBN Tak Boleh Dilewatkan4 Teori Masuknya Islam ke Indonesia yang Gampang Banget Dipelajari!

Sebab nilai-nilai agama Islam menyatu dalam seni dan kebiasaan masyarakat Indonesia.

Pendidikan

Pondok pesantren yang dalam sejarahnya merupakan tempat dakwah agama Islam di Indonesia. Mulanya konsep pesantren mengadaptasi dari kebudayaan Hindu dimana ada santri yang tinggal di pesantren.

Namun karena di timur tengah Arab juga ada demikoan sehingga dikembangkan juga dakwah melalui pendidikan agama. Dimana para santri bisa menetap dalam asrama yang disebut dengan pondok pesantren.

Penyebaran agama Islam di Indonesia melalui konsep pesantren ini secara tidak langsung memengaruhi sikap dan perilaku masyarakat. Khususnya untuk pemuda dan pemudi yang menjadi santri akan membawa akhlak dari pesantren.

Salah satunya menghormati yang lebih tua dan menyayangi yanh lebih muda. Untuk urusan ilmu agama Islam, tak usah diragukan lagi karena udah diajarkan dengan serius di pesantren.

Menariknya mereka yang sudah lulus dari pondok pesantren, berkewajiban mengajarkan ilmunya kepada orang lain. Inilah yang menjadikan agama Islam makin berkembang di tanah air Indonesia.

Politik

Tokoh-tokoh Walisongo yang saat itu berpengaruh kemudian mendirikan kerajaan Islam untuk bisa tetap berdakwah. Tujuannya bukan hanya sekedar kekuasaan saja melainkan untuk mempermudah dakwah Islam di Nusantara.

Baca Juga:Rekomendasi Nama FF Keren 4 Huruf yang Bisa Kamu Gunakan10 Kelebihan Whatsapp Plus APK yang Canggih Banget

Beberapa kerajaan Islam seperti Samudera Pasai, Kerajaan Demak dan Mataram Islam jadi saksi bisu penyebaran agama Islam di Indonesia.

Itulah fakta menarik penyebaran agama Islam di Indonesia melalui 5 cara yang dilakukan oleh para Walisongo.

Dari sini besar betul jasa para musafir Timur Tengah yang telah memberi perhatian dakwahnya ke Nusantara. (*)

0 Komentar