PEKALONGAN, RADARPEKALONGAN.ID – Habib Luthfi tinjau Pospam Mudik di Kota Pekalongan pada Senin malam (17/4/2023). Kunjungan Rais Aam JATMAN yang juga anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) tersebut didampingi oleh jajaran Forkopimda Kota Pekalongan.
Turut mendampingi Maulana Habib Luthfi bin Ali bin Yahya, diantaranya Wali Kota Pekalongan H Achmad Afzan Arslan Djunaid, Kapolres Pekalongan Kota AKBP Wahyu Rohadi, dan Dandim 0710/Pekalongan Letkol Inf Rizky Aditya.
Ada dua lokasi Pospam (Pos Pengamanan) Mudik di Kota Pekalongan yang dikunjungi Habib Luthfi, yakni Pos THR dan Pos Terpadu Exit Tol Setono.
Baca Juga:Pengamanan Lebaran 2023 di Kota Pekalongan Libatkan 535 Personel GabunganJelang Akhir Ramadan, Lapas Pekalongan Gelar Pengajian dan Berikan Tali Asih ke Warga Sekitar
Ditemui di Pos THR, Habib Luthfi menyampaikan bahwa masyarakat yang melaksanakan perjalanan mudik diharapkan mampu menjaga ketenangan. Para pemudik juga saling mengingatkan ketika di antara mereka ada yang ngebut di jalan. “Mari kita menjaga bersama-sama jangan sampai terjadi suatu hal yang tidak diinginkan,” pesan Habib Lutfi.
Habib Lutfi berharap, semua pihak yang bertugas dan terlibat dalam pengamanan arus mudik tetap menjaga kesehatan. “Dalam menjaga keamanan dan keselamatan para pemudik harus selalu dalam keadaan sehat sehingga dapat bersama-sama menyambut hari raya Idulfitri,” imbuh beliau.
Kegiatan Rutin Tiap Musim Mudik Lebaran
Habib Luthfi tinjau Pospam Mudik ini merupakan kegiatan yang rutin dilakukan ulama kharismatik tersebut setiap tahunnya.
Habib Luthfi senantiasa memberikan motivasi, semangat, dan menyalami langsung para petugas, TNI, Polri, relawan, dan pihak-pihak terkait di pos pam mudik yang ada di Kota Pekalongan, serta menyambut para pemudik yang memasuki Kota Pekalongan.
Hal ini juga diungkapkan oleh Wali Kota Pekalongan. Menurutnya, Habib Luthfi sangat konsisten setiap tahunnya bersama Pemerintah dan Forkopimda Kota Pekalongan meninjau dan memastikan pos pengamanan arus mudik. “Alhamdulillah ini jadi acara rutin Habib Lutfi, beliau konsisten tiap tahun meninjau memastikan semua aman,” ujar Aaf.
Habib Luthfi Tinjau Pospam Mudik bersama Keluarga
Habib Luthfi tinjau Pospam Mudik ini juga selalu dilakukan bersama istri dan beberapa anggota keluarga. Sebagaimana yang dilakukan pada Senin malam kemarin, Habib Luthfi tinjau pospam mudik bersama istri beliau, Mamah Salmah.