RADARPEKALONGAN.ID – Memilih calon pemimpin yang baik susah susah gampang. Pemimpin sosok yang paling penting dalam suatu negara atau masyarakat.
Hadirnya sangat dibutuhkan. Pemimpin ibarat kepala dalam tubuh. Ia akan menentukan arah dan tujuan serta menguasai seluruhnya.
Pemimpin memiliki kewenangan atau tanggung jawab untuk melakukan pengarahan. Dengan harapan tujuannya bisa tercapai.
Baca Juga:Mengenal Lebih Dekat 3 Teknik Membatik yang Perlu Kamu KetahuiMengulik 8 Sentra Penghasil Batik di Indonesia
Pemimpin merupakan ujung tombak. Maka perlunya moral tanggung jawab, adil dan amanah dalam menjalankan program programnya agar masyarakatnya sejahtera dan makmur.
Ilustrasi Calon pemimpin (Foto: Freepik Image by pch.vector )
Sukses atau gagalnya pemimpin juga bergantung pada pemilihannya. Jika masyarakatnya memilih pemimpin yang baik maka akan menghasilkan sesuatu yang baik. Jika memilih pemimpin yang buruk maka akan menimbulkan hal yang buruk.
Mungkin sering melihat di televisi atau media social mengenai kasus pemimpin yang korupsi dan memperkaya diri sendiri.
Kasus mengenai BTS 4G pada BAKTI Kementerian Komunikasi dan Informatika yang dilakukan oleh Menteri Kominfo : Johnny G. Plate. BPKP telah menyatakan kerugian negara dari kasus ini mencapai Rp 8,32 triliun.
Bisa dibayangkan dengan korupsi yang demikian besar. Ada banyak menara dan proyek BTS yang mangkrak. Sedih rasanya, harusnya kita bisa menikmati internet dengan cepat, koneksi yang lancar, sat set seperti valentine rossi.
Namun karena adanya korupsi, koneksi internet masih lambat. Tentunya sangat menganggu aktivitas pekerjaan bukan!
Adapun pemimpin yang memperkaya dirinya dibandingkan memikirkan kesejahteraan masyarakat masih sering ditemui.
Baca Juga:Mengambil Hikmah Qurban di Hari Raya Idul Adha9 Tips Bepergian ke Luar Negeri buat Pemula
Seperti kasus suap dan gratifikasi dan korupsi pengelolaan anggaran Pemerintah Provinsi Papua periode 2014-2017 dilakukan oleh Gubernur Papua Lukas Enembe.
Jika tidak terjadi korupsi kemungkinan provinsi papua bisa menjadi provinsi termakmur di Indonesia.
Dengan wilayahnya yang luas dari pulau jawa, alamnya yang indah, potensi emas dan sumber mineralnya tentu bisa lebih sejahtera jika memang pemimpinnya amanah dan tanggung jawab. Tidak memperkaya diri sendiri.
Agar tidak salah memilih calon pemimpin terutama mendekati 2024 dalam pemilihan anggota dewan ataupun setingkat kota, provinsi bahkan negara.
Oleh karena itu berbagi ulasan tips memilih calon pemimpin yang baik :