2. Hubungan dengan Keluarga
Keluarga sebagai orang terdekat yang senantiasa memberi dukungan dalam hidup haruslah terjaga keharmonisannya, saling menghormati, berperilaku dengan akhlak yang baik.
Di antara bentuk hablum minannas dalam keluarga adalah,
a) Birrul walidain (berbakti kepada orang tua) yang dari kecil sudah merawat dan membesarkan dengan penuh cinta dan kasih sayang. Maka sudah menjadi kewajiban anak untuk senantiasa berbaki kepada orang tua.
Bahkan sudah tidak asing ungkapan bahwa Ridho Allah ada pada ridho orang tua. Seperti dijelaskan dalam sebuah hadis,
رِضَى الرَّبِّ فِي رِضَى الوَالِدِ وَسَخَطُ الرَّبِّ فِي سَخَطِ الْوَالِد
Baca Juga:Memahami Konsep Hablumminal Alam Bentuk Melestarikan Lingkungan, Berikut 4 Tahap yang Wajib DiamalkanPenerapan Hablum Minallah dalam Kehidupan Sehari-hari, Simak 6 Cara Berikut!
“Ridha Allah tergantung pada ridha orang tua dan murka Allah tergantung pada murka orang tua” (HR. Tirmidzi).
Terkadang terkabulnya do’a seorang anak dikarenakan keridhoan yang ia dapatkan dari orang tuanya. Dan jangan sampai berbuat hal-hal yang menyakiti orang tua, dan mendapat murka dari Allah. Na’udzubillah min dzalik.
b) Bersikap baik terhadap saudara, agar tercapai kehidupan yeng rukun, saling tolong menolong ketika ada yang membutuhkan. Tidak saling berebut, dan menghormati hak satu sama lain.
c) Membina dan mendidik keluarga. Dalam hal ini, antar anggota keluarga haruslah saling mendukung dan berkoordinasi dengan baik dalam menjalankan tugas masing-masing.
Sehingga bisa memelihara garis keturunan yang baik tanpa adanya konflik serius dalam keluarga yang nantinya bisa membentuk karakter anak keturunan yang baik pula untuk kedepannya.
3. Hubungan dalam Kehidupan Bermasyarakat
Ilustrasi pengelompokan hablum minannas dan urgensinya dalam kehidupan bermasyarakat (Image by Freepik)
Poin akhir dalam pengelompokan hablum minannas dan urgensinya adalah dalam kehidupan bermasyarakat. Sebagai makhluk sosial, sudah barang tentu akan membutuhkan satu sama lain. Maka, dalam setiap interaksi yang ada, hendaknya menggunakan cara yang baik.
Baca Juga:Sering Diamalkan, ini 5 Nilai Akhlak Terpuji dalam QS Al-‘AshrJangan Keliru! Ini Pengertian Akhlak dalam Islam dan Pengelompokannya
Seperti membangun hubungan yang baik dengan tetangga. Karena saat tidak ada keluarga, atau bagi yang keluarganya jauh, tetangga akan menjadi orang yang paling dekat dengan kita.
Akan banyak interaksi dan kebutuhan untuk saling tolong menolong karena membutuhkan satu sama lain. Jauhi sikap-sikap yang sekiranya akan menyakiti orang lain. Seperti sikap sombong, menghina, bahkan sekecil menghindari candaan yang sensitive dan bisa melukai hati orang lain.