MTs Muhamka Miliki Fasilitas Lengkap dan Program Unggulan untuk Pendidikan Berkualitas

MTs Muhammadiyah Kajen
HADIAH - Kepala MTs Muhammadiyah Kajen, Zaenudin, S.Th.I, M.Pd menyerahkan hadiah class meeting kepada siswanya.
0 Komentar

KAJEN – MTs Muhammadiyah Kajen (Muhamka) terus berinovasi dalam memberikan layanan pendidikan berkualitas dengan fasilitas yang lengkap dan program unggulan yang berorientasi pada pengembangan karakter serta keilmuan siswa.

Kepala MTs Muhamka setempat, Zaenudin, S.Th.I, M.Pd mengatakan, bila MTs Muhamka memiliki fasilitas modern dan lengkap. Karena tersedia berbagai fasilitas unggulan untuk mendukung proses pembelajaran dan kegiatan siswa, antara lain masjid sebagai sarana ibadah, mobil kegiatan siswa untuk mendukung aktivitas luar sekolah, dan Perpustakaan dengan koleksi buku yang memadai.

“Fasilitas unggulan lainnya, ada Laboratorium untuk praktik sains dan teknologi ruang Multimedia yang dilengkapi peralatan modern, ruang Konseling untuk bimbingan siswa dan UKS sebagai layanan kesehatan di sekolah,” tambahnya.

Baca Juga:Awal Tahun 2025, Pemkot Resmi Buka Pelatihan Tahap I, Perkuat Kompetensi Tenaga Kerja LokalWujudkan Lingkungan yang Asri, Pemkot Terus Upayakan Penambahan Ruang Terbuka Hijau

Disamping itu, MTs Muhamka tersedia fasilitas lapangan olahraga untuk menunjang aktivitas fisik, kantin dengan makanan sehat dan higienis, dan armada antar-jemput siswa, memudahkan akses ke sekolah.

“Selain itu, siswa juga dapat berobat secara gratis di Klinik Pratama Muhamka hanya dengan menunjukkan kartu pelajar,” ungkapnya.

Yang menarik di MTS Muhamka, lanjut Zaenudin, memiliki fasilitas aplikasi Golden Habits atau GOBIT. Yakni fasilitas yang berfungsi untuk memantau aktivitas siswa ketika di rumah, baik kegiatan ibadah ataupun aktivitas lainnya.

“Jadi melalui Aplikasi Gobit, orang tua bisa memantau dan melaporkan aktivitas anaknya ketika di rumah,” tambahnya.

Untuk program unggul pembinaan karakter, sambung Zaenudin, MTs Muhammadiyah Kajen memiliki berbagai program unggulan yang mendukung pembinaan keislaman dan akhlak siswa, diantaranyaSholat Dhuha berjamaah, Sholat Dhuhur berjamaah, sholat Sunnah Rawatib, Sholat Jumat, dan latihan pidato untuk melatih keberanian dan keterampilan berbicara.

“Program unggul lainnya pembinaan infaq untuk melatih kepedulian sosial, dan tadarus Al-Qur’an dan pembelajaran baca-tulis Al-Qur’an setiap pagi,” tambahnya.

Sedangkan untuk untuk mengembangkan bakat dan minat siswa, Muhamka juga menyediakan berbagai kegiatan ekstrakurikuler seperti Hizbul Wathan (HW) atau Pandu HW, Tapak Suci, Tahfidzul Qur’an, Rebana dan Marching Band. “Serta ada kaligrafi dan kegiatan Patroli Keamanan Sekolah (PKS),” tambahnya lagi.

0 Komentar