RADARPEKALONGAN.ID, BATANG – Antusiasme masyarakat untuk menukarkan uang baru jelang Lebaran 2025 di Kabupaten Batang masih sangat tinggi. Layanan kas keliling dari Bank Indonesia (BI) Tegal yang digelar di Masjid Tazaka, Kecamatan Bandar, mencatatkan penukaran hingga Rp 1,2 miliar hanya dalam waktu dua jam.
Plt. Kepala Unit Data, Statistik, dan Kehumasan KPw BI Tegal, Iwan Yunanto, menyebut sistem pendaftaran online yang diterapkan tahun ini berhasil mengurangi antrean panjang dan mencegah kerumunan.
“Alhamdulillah, sistem ini sangat membantu masyarakat. Tidak ada lagi antrean panjang atau desak-desakan. Semuanya lebih tertib dan adil bagi yang ingin menukarkan uang baru,” ujar Iwan, Rabu, 12 Maret 2025.
Baca Juga:Dua Keluarga Korban Banjir di Pekalongan Tolak Relokasi ke Rusunawa, Pilih Bertahan di TendaJelang Mudik Lebaran, Satgas Quick Response Polres Kendal Disiagakan untuk Kelancaran Arus Lalu Lintas
Antusiasme Warga, “Perang Kuota” di Pendaftaran Online
Minat masyarakat untuk mendapatkan uang baru menjelang Lebaran memang masih tinggi. Warga dari berbagai daerah, seperti Weleri, Kendal, dan Wiradesa, Kabupaten Pekalongan, turut memanfaatkan layanan ini.
Sinta (28), warga Kecamatan Batang, mengaku harus bersaing dalam pendaftaran online untuk mendapatkan kuota penukaran uang baru.
“Tahu informasi ini dari teman. Saya coba daftar sejak seminggu lalu, tapi susah. Website sempat down karena banyak yang akses. Akhirnya bisa daftar sekitar jam 11 siang,” ujar Sinta.
Ia menukarkan uang baru senilai Rp 2,8 juta untuk kebutuhan Lebaran dan mengaku puas dengan sistem baru ini karena lebih nyaman tanpa harus antre panjang seperti tahun sebelumnya.
Sistem Digital Mencegah Kecurangan
Salah satu manfaat sistem digital ini adalah mencegah praktik kecurangan, seperti pemalsuan dokumen oleh oknum yang ingin menukarkan uang lebih dari batas yang ditentukan. Dengan sistem pendaftaran berbasis online, penukaran dapat dilakukan lebih teratur dan transparan.
Bank Indonesia Tegal berharap sistem ini dapat diterapkan secara lebih luas dan semakin baik ke depannya agar masyarakat dapat menikmati layanan penukaran uang baru dengan lebih mudah dan nyaman setiap tahunnya.