Sekarang Kamu Bisa Mendapatkan Centang Biru di Instagram, Ini 8 Caranya

centang biru di instagram
Ilustrasi mendapatkan centang biru di instagram (freepik.com)
0 Komentar

Harga dan Cara Mendapatkan Centang Biru di Instagram

Logo Instagram. (freepik.com)

Dilansir dari laman Meta, harga centang biru di Instagram secara global adalah 11,99 dolar AS atau sekitar 180.000 rupiah per bulan untuk versi Web.

Di Indonesia sendiri harga langganannya adalah 100.000 rupiah untuk versi web dan 130.000 rupiah untuk versi aplikasi masing-masing per bulan.

Baca Juga:Yakin Mau jadi Freelancer? Kenali Dulu 7 Pekerjaan Freelance untuk Para Pemula IniInilah 7 Manfaat Mengerti Pentingnya Kesehatan Mental di Kalangan Gen Z

Selanjutnya cara mendapatkan centang biru di Instagram, berikut caranya:

  1. Masuk ke akun Instagram
  2. Buka menu profil pada pojok kanan bawah layar
  3. Klik menu tiga garis horizontal pada pojok kanan atas layar
  4. Pilih pengaturan
  5. Pilih menu akun
  6. Gulir ke bawah dan klik menu minta verifikasi
  7. Isi formulir verifikasi dengan data diri yang sesuai dengan dokumen resmi yang dimiliki
  8. Kirim

Proses verifikasi akan membutuhkan waktu berhari-hari atau bahkan butuh waktu beberapa minggu. Dalam proses ini pengguna menunggu balasan dari instagram terlebih dahulu.

Apabila Instagram menyetujui untuk Verifikasi, maka akan muncul centang biru di sebelah nama pengguna, namun apabila belum muncul atau tidak diizinkan oleh instagram, dapat diajukan kembali setelah 30 hari.

Keuntungan Mendapatkan Centang Biru di Instagram

  1. Verifikasi akun

Akun yang mendapatkan centang biru di Instagram sudah dipastikan bahwa akun tersebut asli, hal ini menghindari adanya oknum-oknum yang kurang bertanggung jawab dengan membuat akun palsu yang menyerupai dan digunakan untuk hal-hal yang tidak benar.

  1. Meningkatkan interaksi dan kolaborasi dengan pengguna lain

Brand atau perusahaan biasanya akan cenderung percaya untuk bekerjasama dengan pengguna Instagram yang sudah terverifikasi atau mendapatkan centang biru, ini dikarenakan mereka terpercaya dan biasanya memiliki pengikut yang banyak, sehingga ini akan meningkatkan penjualan mereka

  1. Mendapatkan fitur-fitur Eksklusif

Apabila akun anda mendapatkan centang biru maka anda bisa mendapatkan fitur-fitur seperti swipe up di Instagram stories, fitur menghapus komentar spam atau tidak relevan dan mampu melihat performa akun.

Demikian syarat dan cara serta keuntungan mendapatkan centang biru di Instagram. Semoga dapat bermanfaat untuk kamu yang tertarik menambahkan centang biru. (*)

Sumber gambar : Image by jannoon028 on Freepik

0 Komentar