Polri Galakkan Polisi RW, Agar Polisi Sering Terjun ke Masyarakat

polisi RW
Polisi RW Polres Pekalongan foto bersama (Hadi Waluyo)
0 Komentar

KAJEN,Radarpekalongan.id – Mabes Polri miliki program unggulan di tahun 2023 yakni Polisi RW. Salah satu alasan program ini ditelurkan ialah masih banyak polisi yang jarang terjun ke masyarakat.

Kapolres Pekalongan AKBP Wahyu Rohadi (Hadi Waluyo)

Tim Korbinmas Baharkam Polri mengunjungi Polres Pekalongan untuk melaksanakan asistensi evaluasi Bhabinkamtibmas dan supervisi fungsi Binmas serta Polisi RW di jajaran Polres Pekalongan, Rabu (10/5/2023).

Hadir dalam kegiatan tersebut Dirbintibmas Korbinmas Baharkam Polri Brigjen Pol M Rudy Syarifudin, beserta tim asistensi dan Kasubdit Polmas Ditbinmas Polda Jateng AKBP Maulud, Kapolres Pekalongan AKBP Wahyu Rohadi, Pabung Kodim 0710 Mayor Kav Muhammad Purbo Suseno, Wakapolres Pekalongan Kompol Ahmad Ghifar Al Ahfaqsy, para Kabag, Kasat dan perwira Polres Pekalongan, Bhabinkamtibmas dan tak lupa Polisi RW se-jajaran Polres Pekalongan.

Baca Juga:TMMD Reguler ke-116 Garap Jalan Utama Menuju Desa Wangkelang, 6 Tahun Tak Tersentuh PembangunanMayat Gegerkan Warga Gumawang, Bau Menyengat Dikira dari Tumpukan Sampah, Diperkirakan Sudah Meninggal 3 Hari

Dirbintibmas Korbinmas Baharkam Polri Brigjen Pol M Rudy Syarifudin, mengatakan, kedatangannya bersama rombongan untuk meneruskan program unggulan Kapolri terkait dengan Polisi RW.

Dirbintibmas Korbinmas Baharkam Polri Brigjen Pol M Rudy Syarifudin (Hadi Waluyo)

“Kenapa Polisi RW menjadi program unggulan? Karena kita lihat bersama, masih banyak anggota polisi yang jarang untuk terjun ke masyarakat dan mengenalkan diri terhadap masyarakat,” ujarnya.

Dengan adanya polisi tersebut diharapkan semua polisi akan bertatap muka dengan masyarakat di RW setempat dan mengenalkan diri. Selain itu, polisi ini siap untuk membantu semua permasalahan-permasalahan yang ada di RW-nya.

Harapan terbesar dari pembentukan polisi ini untuk menjadikan warga masyarakat yang ada di lingkungannya menjadi sadar kamtibmas, memberikan informasi apa saja terhadap kejadian yang ada di wilayahnya.

Brigjen Rudi berpesan kepada mereka untuk bekerja secara ikhlas dan temui masyarakat dengan santun. “Berikan semua informasi tentang kebaikan-kebaikan Polri, berikan informasi tentang apa saja program-program Polri. Apapun permasalahannya yang ada di lingkungan RW tersebut, tolong berikan solusi yang terbaik. Jadi kehadiran kita di sana membuat dampak yang positif,” ungkapnya.

Asistensi dan evaluasi bhabinkamtibmas dan supervisi fungsi Binmas serta Polisi RW di Polres Pekalongan oleh tim Mabes Polri (Hadi Waluyo)

0 Komentar